Kriminal

Polresta Malang Kota Amankan Belasan Motor Balap Liar

SANTOSO
  • Sabtu, 1 April 2023 | 02:12
Tindak pelaku balap liar, Polresta Malang Kota amankan belasan sepeda motor.(arief/memo) (koran memo)

 

Malang, SEJAHTERA.COBelasan motor balap liar berhasil diamankan Polresta Malang Kota di beberapa titik jalan di Kota Malang.

Hasil razia balap liar ini sedikitnya 18 unit motor beserta puluhan remaja dapat, Jumat (31/3) dini hari.

Baca Juga: Puluhan Kilogram Bahan Peledak Akan Dimusnahkan

Kasat Lantas Polresta Malang Kota Kompol Akmad Fani Rakhim mengatakan, sejumlah titik yang marak dijadikan tempat berkumpulnya anak muda menjadi sasaran patroli antisipasi balap liar maupun gangguan Kamtibmas.

Beberapa lokasi razia saat Ramadan ini yakni di Jalan A. Yani Kecamatan Blimbing, Jalan Suhat Kecamatan Lowokwaru, Jalan S. Parman/Depan SPBU Ciliwung, Jalan Ijen / Depan Museum Brawijaya dan Jalan Raya Mayjen Sungkono Kecamatan Kedungkandang.

Baca Juga: Pacu Pertumbuhan Sektor Non-formal, Gencar Selenggarakan Kegiatan Daerah di Tempat Wisata

"Alhamdulillah upaya kami kali ini membuahkan hasil karena memang terbukti masih banyak anak muda yang membandel melakukan balap liar di beberapa titik yang biasa di jadikan ajang balap liar," ungkap Kompol Akmad Fani Rakhim.

"Hal ini tentunya menimbulkan ketidaknyamanan masyarakat sekitar serta pengguna jalan lain, kami berhasil mengamankan sedikitnya 18 unit motor dan pengendara nya," sambungnya.

Rekomendasi Untuk Anda

Berita Lainnya