Olahraga

Lama di Indonesia, Renan Silva Ingin Dinaturalisasi

BURHAN
  • Senin, 27 Maret 2023 | 21:44
Pemain asing Persik Kediri Renan Silva melakukan selebrasi setelah mencetak gol (dok. Persik) (Koran Memo)

 

Kediri, SEJAHTERA.CO - Gelandang serang Persik Kediri, Renan Silva mengaku memiliki kecintaan yang besar terhadap Indonesia. Seiring dengan itu, dirinya berharap dinaturalisasi dan mendapatkan status Warga Negara Indonesia (WNI).

“Saya sudah tinggal di Indonesia sejak tahun 2018, saya cinta Indonesia dan ingin naturalisasi menjadi orang Indonesia,” ungkap Renan, Senin (27/3).

Baca Juga: Penjelasan Wali Kota Kediri Terkait LKPJ Tahun Anggaran 2022 , Capaian Indeks Kinerja Utama Pemkot Kediri Berhasil

Selama ini dia bersama keluarganya juga telah beradaptasi dan sudah cukup fasih berbicara dalam Bahasa Indonesia.

Meski menginginkan naturalisasi, pria yang memiliki julukan El Maestro ini tidak serta merta ingin berseragam Timnas Indonesia.

Fokusnya menginginkan naturalisasi adalah untuk menjalani kehidupan dalam jangka panjang bersama keluarga di Indonesia.

Ketika ditanya mengapa mencintai Indonesia, dirinya mengaku banyak memiliki hari - hari menyenangkan dan karier sepakbola yang spektakuler di sini.

Baca Juga: Stabilitas Harga Komoditas Beras dan Minyak Goreng jadi Pantauan Khusus

Rekomendasi Untuk Anda

Berita Terkait

Berita Lainnya