Olahraga

Gunakan Pita Hitam, Arthur Irawan Bersimpati pada Timnas U-20

SANTOSO
  • Jumat, 31 Maret 2023 | 21:35
Gunakan Pita Hitam, Arthur Irawan Bersimpati pada Timnas U-20 (Koran Memo)

Kediri, SEJAHTERA.CO - Kemenangan Persik Kediri atas Dewa United di Indomilk Arena, Kamis (30/3) menyisakan rasa sedih. Hal ini karena Indonesia gagal menggelar Piala Dunia U-20 sekaligus memupus impian Timnas U-20.

Baca Juga: Cek Keabsahan Dukungan, Bawaslu dan KPU Lakukan Verifikasi Faktual ke Pendukung Calon DPD

Pada pertandingan ini, Persik Kediri menunjukkan simpati dengan mengenakan pita hitam. Begitu pula dengan tim tuan rumah Dewa United juga turut mengenakan pita hitam.

Kapten Persik Kediri Arthur Irawan mengatakan, sepak bola Indonesia sedang berduka. Buntut gagalnya penyelenggaraan piala dunia U-20 di Indonesia.

“Malam ini pun rasanya bittersweet untuk kita. Meski kita menang, tapi ada rasa sedih untuk adik timnas U-20 yang mimpinya berlaga di piala dunia U-20 tidak bisa tercapai,” ujar Arthur.

Baca Juga: Bakal Perang Sarung, Polisi Bubarkan Gerombolan Pemuda Kelurahan Srengat Blitar

Meski demikian, dia mengajak seluruh pihak untuk fokus membenahi sepak bola Indonesia. Sehingga ke depan sepak bola Indonesia bisa semakin baik lagi.

“Saya juga yakin dengan ketua PSSI yang baru, Erick Thohir. Saya yakin sepak bola kita sedang berada di tangan yang tepat dan bisa menjadi lebih baik lagi,” ungkapnya.

Untuk diketahui, pada pertandingan ini Persik Kediri berhasil mempermalukan tuan rumah dengan skor 1 - 3 (1 - 1). Penyerang asing Persik Flavio Silva juga bisa mencetak brace dalam pertandingan ini.

Rekomendasi Untuk Anda

Berita Terkait

Berita Lainnya