Olahraga

FIFA Football Summit 2023, Gianni Infantino Bicara Tentang Pria dan Wanita Baru Menikah Ingin Menendang Bola, Artinya..?

SANTOSO
  • Sabtu, 23 Desember 2023 | 22:43
Presiden FIFA Gianni Infantino ketika bicara pada event FIFA Football Summit 2023 yang berlangsung di Jeddah, Saudi Arabia. (dokpssi)

 

Jeddah, SEJAHTERA.CO - Sebanyak 211 negara anggota FIFA menghadiri ajang sepakbola dunia atau event FIFA Football Summit 2023.

Pelaksanaan event FIFA Football Summit 2023 kali ini berlangsung di Jeddah, Saudi Arabia pada 21 Desember 2023 lalu.

Baca Juga: Ketum PSSI di FIFA Football Summit 2023, Pamer Transformasi Sepakbola Indonesia dan Sukses Menjadi Tuan Rumah PD U 17

Ratusan negara berkumpul untuk mendengarkan pernyataan dari Presiden FIFA Gianni Infantino dan petinggi FIFA lainnya.

Mereka membicarakan tentang proyek pengembangan sepakbola FIFA yang sedang berjalan dan juga yang akan berjalan di masa mendatang.

Gianni Infantino dalam sambutannya mengatakan, pertemuan seperti ini selalu menjadi kesempatan baik bagi semuanya untuk bertemu.

Baca Juga: Piala Asia 2023, Intensitas Latihan Timnas Indonesia Ditingkatkan, Marselino Ferdinan Bergabung Setelah Dibekap Cedera

“Tentunya tidak sekadar bertemu dan berkumpul, tapi bertukar pikiran, berdiskusi, belajar satu sama lain dan berusaha bersatu, karena sepakbola selalu menyatukan dunia,” katanya.

“Anda tahu kemana tujuan kami, Anda tahu apa yang ingin kami lakukan, tapi tentu saja, untuk mencapai tujuan ini, untuk mencapai hasil ini,” kata Presiden FIFA itu kepada para delegasi, mengacu langsung pada strategi Football Unites the World..

Rekomendasi Untuk Anda

Berita Terkait

Berita Lainnya