Pemerintahan

Sebanyak 72.415 Siswa Terima BOS Daerah

SEJAHTERA
  • Selasa, 14 Februari 2023 | 21:12
Kepala Dispendik Kabupaten Malang, Suwadji. (ist) (Koran Memo)

Malang, SEJAHTERA.CO - Pemerintah Kabupaten Malang mengalokasikan anggaran yang bersumber dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) untuk Bantuan Operasional Sekolah Daerah (BOSDA) tahun 2023.

Rencananya BOSDA akan disalurkan mulai Maret mendatang. Diketahui ada sebanyak Rp 63.152.950.000 yang akan disalurkan ke sekolah negeri maupun sekolah swasta.

Kepala Dispendik Kabupaten Malang, Suwadji mengatakan, pencairan dana BOSDA tersebut akan bertahap.

"Untuk anggaran tahun ini masih tersedia untuk dua bulan dicairkan Maret. Jadi dua bulan sebelumnya yakni Januari dan Februari, akan dicairkan bulan Maret," ujar Suwadji, Selasa (14/2).

Baca Juga : Dewan Sidak Bangunan SMPN 7 Kota Batu, Tujuh Rekomendasi Minta Segera Diperbaiki

Menurut Suwadji  jika dirincikan, anggaran BOSDA untuk sekolah negeri, baik itu tingkat sekolah dasar (SD), sekolah menengah pertama (SMP), taman kanak-kanak (TK) dan sanggar kegiatan belajar (SKB) mendapatkan jatah sebesar Rp 22.374.700.000, dengan total 202.187 siswa.

Sedangkan untuk rinciannya, 158.248 siswa SD, 43.459 siswa SMP, 339 siswa TK dan sebanyak 141 siswa SKB.

Baca Juga :Coklit, KPU Kerahkan 435 Petugas Lapangan

Untuk sekolah swasta, total anggarannya sebesar Rp 19.070.700.000. Jumlah tersebut untuk siswa SD 18.622 siswa, dengan besaran yang diperoleh setiap siswa adalah Rp 25 ribu per bulan. Sedangkan untuk SMP ada sebanyak 44.947 siswa dengan besaran yang sama per siswa.

Rekomendasi Untuk Anda

Berita Terkait

Berita Lainnya