Pemerintahan

Bendera Merah Putih Ukuran Raksasa Dikirab Ribuan Pemuda Keliling SLG

SANTOSO
  • Sabtu, 13 Mei 2023 | 07:39
Gelar kirab kebangsaan pemuda Kabupaten Kediri di Simpang Lima Gumul (SLG) Jumat (12/5) pagi.(bakti/memo) (koran memo)

Kediri, SEJAHTERA.COSebanyak 4.000 lebih pemuda Kabupaten Kediri mengikuti Kirab Kebangsaan Pemuda Kabupaten Kediri. Kegiatan dipusatkan di Simpang Lima Gumul (SLG), Jumat (12/5) pagi.

Baca Juga: Konser Raisa dan Padi di SLG, Ribuan Personel Diterjunkan

Kirab pemuda ini start dan finis di kawasan SLG dan kegiatan di rangkaian Hari Jadi ke-1219 Kabupaten Kediri 2023.

Peserta kirab kebangsaan ini terdiri dari KNPI Kabupaten Kediri 580 orang, Karang Taruna 1.800 orang, sayap Parpol 357 orang,Paskibra Kabupaten Kediri 77 orang, siswa SMP, Mts, MA, dan SMA 150 siswa,Organisasi pemuda Muhammadiyah, LDII, dan seluruh perguruan silat di Kabupaten Kediri 575 orang.

Baca Juga: Peringati Hari Lansia Nasional ke-27, Bunda Fey: Lansia Kota Kediri Harus Sehat dan Bahagia

Hadir dan melepas peserta kirab, Adi Suwignyo Kepala Dinas Pariwisata (Disparbud) Kabupaten Kediri didampingi Yuli Murwantoko Kepala Kesbangpol Kabupaten Kediri bersama tokoh agama dan perwakilan Forkopimda Kabupaten Kediri.

Kepala Kesbangpol Kabupaten Kediri, Yuli Murwantoko menyampaikan, Kirab Kebangsaan ini sebagai upaya untuk menumbuhkan rasa cinta tanah air dan wawasan kebangsaan khususnya untuk kalangan milenial Kabupaten Kediri.

Baca Juga: Wujudkan Layanan Kesehatan Maksimal, DPRD Kabupaten Blitar Kawal Perda Inisiatif Tentang Upaya Kesehatan

“Dengan maksud untuk menumbuhkan semangat berbangsa dan cinta NKRI. Tentunya dengan semangat membangun dan peserta agar tidak mudah diadu domba di zaman milenial ini. Yang paling penting membangun bangsa Indonesia dan Kabupaten Kediri yang berbudaya,” jelasnya.

Rekomendasi Untuk Anda

Berita Lainnya