Pemerintahan

Minta Biasakan Anak untuk Membaca, Wali Kota Kediri Komitmen Tingkatkan Daya Saing Anak

SEJAHTERA
  • Selasa, 30 November -0001 | 00:00
Wali Kota Kediri Abdullah Abu Bakar saat memberikan sambutan pada acara peringatan Hari Kebangkitan Nasional. (Koran Memo)

Kediri, SEJAHTERA.COWali Kota Kediri Abdullah Abu Bakar bersama para guru berkomitmen untuk meningkatkan daya saing anak didik di Kota Kediri, Selasa (23/5). Komitmen ini diungkapkan saat acara Halalbihalal sekaligus peringatan Hari Kebangkitan Nasional di Gor Joyoboyo Kota Kediri.

“Tidak ada anak yang tidak bisa diajari dan dididik, sekalipun anak itu berkebutuhan khusus. Lembaga riset juga menyatakan bahwa anak-anak berkebutuhan khusus bisa diajari. Maka saya mengajak para guru dan semua lembaga pendidikan untuk bekerja bersama-sama supaya pendidikan di Kota Kediri lebih baik dan maju,” ujar Wali Kota Kediri.

Baca Juga: Perluas Pemasaran, IKM Kota Kediri Dilatih Ekspor

Abdullah Abu Bakar menambahkan, saat ini anak-anak kurang membaca. Untuk itu, para guru harus membiasakan anak-anak ini membaca. Setelah membaca biarkan anak-anak ini untuk merangkum sesuai apa yang ditangkap oleh otaknya, karena dengan membaca dapat mengasah critical thinking mereka. 

“Anak-anak ini juga harus diajarkan untuk berdebat. Karena ketika berdebat terjadi komunikasi dua arah antara murid dan guru. Biarkan anak-anak ini memiliki pemikiran yang luar biasa,” ujarnya. 

Baca Juga: Revitalisasi Alun-alun Kota Kediri Dimulai Akhir Mei 2023

Pemerintah Kota Kediri juga memiliki program yang bisa menjadi jalan untuk meningkatkan daya saing. Yaitu dengan terobosan program kursus Bahasa Inggris gratis atau biasa disebut English Massive (Emas).

Program ini sudah berjalan selama 8 tahun dan harapannya dengan adanya program ini akan mendongkrak kualitas sumber daya manusia di Kota Kediri lebih baik.

Pada kesempatan ini, pria yang akrab disapa Mas Abu ini juga menekankan agar para guru terus belajar, karena saat ini ilmu terus berkembang. Metode-metode pengajaran yang baru dan baik bisa dipelajari, tujuannya agar terjadi peningkatan yang bagus di mutu pendidikan. 

Rekomendasi Untuk Anda

Berita Lainnya