Pemerintahan

Abdullah Abu Bakar Ajak Sinergi Koperasi Berikan Pendampingan UMKM

SEJAHTERA
  • Rabu, 24 Mei 2023 | 23:10
Walikota Kediri Abdullah Abu Bakar memberikan sambutan pada acara Rapat Anggota Tahunan (RAT) Koperasi Simpan Pinjam Rakyat Indonesia (Koperindo) Jatim. (Koran Memo)

Kediri, SEJAHTERA.CO - Wali Kota Kediri Abdullah Abu Bakar memberikan arahan dan pesan saat Rapat Anggota Tahunan (RAT) Koperasi Simpan Pinjam Rakyat Indonesia (Koperindo) Jatim di Grand Panglima Resto, Sabtu (20/5).

“Saya mengucapkan banyak terima kasih karena adanya pandemi, krisis dan lainnya koperasi tetap berjalan, tetap hidup dan bisa mendampingi masyarakat yang ada di Indonesia dan khususnya Kota Kediri,” ucap Wali Kota Kediri.

Baca Juga: Luncurkan ‘Sapa’ Muslimat NU, Wali Kota Kediri: Muslimat NU Garda Terdepan Perlindungan Anak dan Perempuan

Lebih lanjut Abdullah Abu Bakar menuturkan bahwa UMKM ini terbukti menjadi penyangga perekonomian di Indonesia. Oleh karena itu, UMKM ini harus terus dijaga, karena jika tidak dijaga bisa mengakibatkan perekonomian rontok. Selain itu, para UMKM ini juga butuh pemerintah dalam hal pengawalan, pendampingan dan dorongan agar bisa lebih baik dan berkembang.

Peran koperasi juga sangat penting dalam pengembangan UMKM, dia berharap, koperasi bisa menjadi agregator pengembangan UMKM. Koperasi juga diharapkan bisa membantu pemerintah dalam memberikan pendampingan UMKM.

Baca Juga: Siapkan Kota Kediri Jelang Adanya Jalan Tol dan Bandara, Walikota Abu Bakar Ajak Rancang Event Apik

Tujuan dari pendampingan itu agar para UMKM ini tidak salah tempat ketika melakukan pinjaman modal. Apabila salah tempat, usaha yang mereka jalani bukannya berkembang malah bisa hancur. 

Koperasi paling tidak terus bisa memberikan warna yang positif untuk perkembangan perekonomian yang ada di Indonesia,” tambahnya.

Baca Juga: Lepas 329 Jemaah Calon Haji Kota Kediri, Wali Kota Kediri Sampaikan Agar Saling Menjaga

Rekomendasi Untuk Anda

Berita Terkait

Berita Lainnya