Peristiwa

Truk Pertamina Terjun Ke Sungai, Sopir Jatuh Terseret Arus di Malang

SANTOSO
  • Senin, 27 Maret 2023 | 10:40
Truk Pertamina yang terjatuh ke dalam Sungai Mantenan (ist)

Malang, SEJAHTERA.CO - Truk Pertamina nomor polisi N-9359-UA terjun ke Sungai Mantenan Jalan Raya Diponegoro, Desa Krebet Senggrong, Kecamatan Bululawang, Kabupaten Malang, Minggu (26/03) malam.

Baca Juga: Area Pasar Pon Trenggalek Disulap jadi Lokasi Pedagang Takjil Dadakan

Sopir truk bernama Agus Supriadi (38) warga Kendalpayak  Pakisaji, Kabupaten Malang sempat terlempar dari dalam truk dan terseret arus sungai sejauh 200 meter setelah kaca depan truk pecah.

Informasi yang diperoleh, truk pertamina terjun ke sungai ini dikarenakan kendaraan berat yang dikendarai Agus Supriadi ini oleng hingga hilang kendali ke arah kanan. Truk menabrak pagar pembatas jalan dan akhirnya terjun ke dalam sungai.

Baca Juga: Bupati Trenggalek Respons Polemik Penolakan Timnas Israel

Kasi Humas Polres Malang, Iptu Ahmad Taufik mengatakan, truk Pertamina Terjun ke sungai ini bermula saat korban melajukan kendaraannya dari arah selatan ke utara usai mengirim Bahan Bakar Minyak (BBM) di salah satu SPBU di Kecamatan Turen.

“Saat melintas di TKP truk Pertamina yang dikendarai oleng hingga hilang kendali ke arah kanan dan menabrak pagar pembatas jalan . Kaca depan truk pecah hingga membuat sopir terlempar keluar dan terseret arus sekitar 200 meter,” urainya, Senin (26/3).

Baca Juga: Longsor, Akses Jalan Kawasan Wisata Telaga Ngebel Ponorogo Ditutup

Beruntung sopir truk Pertamina yang terseret arus sungai 200 meter masih tertolong. Kemudian korban langsung dibawa ke RS Mitra Delima karena menderita luka-luka di kepala serta kaki akibat benturan.

Rekomendasi Untuk Anda

Berita Terkait

Berita Lainnya