Kriminal

Pikap Oleng Menewaskan Emak-emak di Trenggalek

BURHAN
  • Jumat, 8 Desember 2023 | 22:01
Laka lantas di Jalan Raya Bandung – Watulimo Trenggalek (angga/memo)

Trenggalek, SEJAHTERA.CO - Kecelakaan lalu lintas terjadi di Jalan Raya Bandung-Watulimo tepatnya di Desa Margomulyo, Kecamatan Watulimo, Kabupaten Trenggalek. Kecelakaan itu mengakibatkan seorang pengendara motor emak-emak asal Bumi Menak Sopal meninggal dunia di lokasi.

Baca Juga: Persiapan Nataru dan Pemilu, Kendaraan Dinas Polres Kediri Diperiksa

“Kejadiannya kemarin Kamis (7/12/2023) sore, pukul 15.00,” kata Kasatlantas Polres Trenggalek, AKP Mulyani, Jumat (8/12).

Mulyani menjelaskan, kecelakaan itu melibatkan mobil Pikap nomor polisi AG 8045 YQ dengan sepeda motor AG 3075 YAH. Mobil Pikap itu dikemudikan Asmungi (58) warga Kecamatan Durenan Kabupaten Trenggalek.

Sementara, motor itu dikendarai Alfa Ulfita (38) warga Kecamatan Watulimo Kabupaten Trenggalek. “Betul, sama-sama berasal dari Trenggalek,” imbuhnya.

Baca Juga: Dua Motor dan Mobil Kecelakaan di Lamongan, Satu Pengendara Tewas

Kecelakaan itu, lanjut Mulyani, bermula saat mobil Pikap itu bergerak dari barat ke timur. Namun secara tiba-tiba, mobil tersebut oleng ke kanan dan menabrak motor Alfa Ulfita yang bergerak dari arah berlawanan atau dari timur ke barat.

Akibat peristiwa itu, emak-emak tersebut terjatuh dan mengalami sejumlah luka hingga meninggal dunia. Selain itu, motor Alfa juga ringsek. “Jadi laka tabrak depan,” ujarnya.

Belum diketahui apa penyebab mobil itu tiba-tiba oleng dan menabrak pengendara motor tersebut. Sebab, kendaraan masih layak jalan normal.

Rekomendasi Untuk Anda

Berita Lainnya