Olahraga

Stok Striker Persik Kediri Melimpah, Flavio Tak Masalah Bermain di Sayap

SANTOSO
  • Minggu, 4 Juni 2023 | 21:01
Pemain asing Persik Kediri Flavio Silva (dok. Persik) (Koran Memo)

Melihat komposisi ini, apabila Pedro yang dijadikan striker, maka Persik Kediri bisa memainkan Flavio di posisi sayap. Memainkan Flavio sebagai sayap kiri bukan hal yang baru, musim lalu Persik beberapa kali melakukan hal ini.

Flavio yang awalnya dimainkan sebagai striker kerap digeser menjadi sayap kiri saat pertengahan pertandingan. Yaitu ketika Persik Kediri memasukkan striker lokalnya, Muhammad Khanafi.

Baca Juga: DPRD Kabupaten Kediri Sampaikan Laporan Kegiatan Komisi dan Laporan Reses

Ditanya lebih nyaman bermain pada posisi striker atau sayap, Flavio sendiri memberikan jawaban yang lebih mengutamakan tim. Menurutnya tidak begitu bermasalah bermain sebagai striker atau sayap.

“Untuk saya yang paling penting adalah membantu tim,” ujar Flavio Silva kepada wartawan Koran Memo, Minggu (4/6).

Dia menambahkan, musim lalu dirinya memang lebih sering dimainkan sebagai striker. Meski demikian dirinya juga merasa nyaman ketika terkadang dimainkan pada posisi sayap

Baca Juga: Remaja di Kabupaten Trenggalek Diamankan Polisi, Ini Kasusnya

“Paling penting dari semua adalah ketika bisa membawa tim meraih kemenangan, semua posisi itu tidak masalah bagi saya,” pungkasnya.

Reporter: Ahmad Bayu Giandika

Editor: Dhita Septiadarma

Rekomendasi Untuk Anda

Berita Terkait

Berita Lainnya