Pemerintahan

Kades Menolak TPA Tlekung Kota Batu Dibuka Kembali

SANTOSO
  • Jumat, 5 Januari 2024 | 00:08
Lagi-Lagi spanduk penolakan dibukanya kembali TPA Tlekung Kota Batu. (arief/memo)

Batu, SEJAHTERA.CO - Kabar akan dibukanya kembali Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Desa Tlekung Kecamatan Junrejo Kota Batu membuat reaksi tokoh masyarakat dan warga terang-terangan menolak.

Baca Juga: Pendaftaran Resmi Dibuka, Bawaslu Jombang Butuhkan 3.859 PTPS

Seperti diketahui, Pemkot Batu berencana pada 5 Januari 2024 bakal membuka kembali TPA Tlekung dengan alasan sudah terdapat 3 mesin Incenerator yang diklaim bisa menyelesaikan masalah sampah di Kota wisata Batu.

Kepala Desa Tlekung, Sumardi, mengatakan, tokoh masyarakat telah rapat dan sempat menegur Pemdes terkait adanya kabar pembukaan kembali TPA pada 5 Januari 2024 mendatang.

Baca Juga: Ungkap Kasus Buang Bayi Blitar, Polisi Data Ibu Hamil 

"Terus terang, masyarakat langsung menegur kepala desa. Karena, tanpa koordinasi. Tanpa pemberitahuan ke desa maupun masyarakat kok TPA dibuka lagi," terangnya, Kamis (4/1).

Dalam rapat itu hasil akhir tanpa kesimpulan yang mana masyarakat dan tokoh Desa Tlekung tetap minta TPA Tlekung ditutup.

"Masyarakat Desa Tlekung tetap minta TPA Tlekung ditutup. Meskipun, Dinas Lingkungan Hidup ngotot dibuka dengan dalih dari tiga unit mesin Incenerator yang ada cara kerjanya yang satu menghabiskan sampah lama. Kedua, untuk Desa Tlekung, lalu ketiga untuk sampah perkotaan," tuturnya.

Baca Juga: Fase 28 Besar Liga 3 Jatim, Persedikab Kediri Target Sapu Bersih di Kandang Sendiri

Selain itu alasan mengapa masyarakat Desa Tlekung sudah tidak menginginkan lagi TPA Tlekung dibuka kembali, menurut Sumardi, karena kuatir dipermainkan lagi oleh Pemkot Batu. 

Rekomendasi Untuk Anda

Berita Terkait

Berita Lainnya