Wisata

Jelang Pembukaan Grebeg Suro Ponorogo, Ketua DPRD Minta Pemkab Berkaca Tahun Lalu

SANTOSO
  • Jumat, 7 Juli 2023 | 23:27
Ketua DPRD Ponorogo Sunarto (koran memo)

 

Ponorogo, SEJAHTERA.COTinggal beberapa hari lagi even akbar Grebeg Suro akan dilaksanakan. Ketua DPRD Kabupaten Ponorogo, Sunarto meminta kepada pemerintah kabupaten (pemkab) untuk berkaca penyelenggaraan pada tahun lalu.

Baca Juga: Waspada Antraks, Dispertahankan Kabupaten Ponorogo Awasi Mobilitas Hewan Ternak

Apalagi event nasional tersebut menyedot anggaran yang cukup besar dari APBD.

Sunarto berharap even grebeg suro bisa menyuguhkan yang baik, tidak hanya sekedar duplikasi tahun lalu. Selain itu sejumlah persoalan seperti tata artistik juga perlu ada evaluasi tahun ini.

“Harus ada evaluasi dirasa kurang baik, misal tata artistik kemari kurang harus diperbaiki,” ungkap Sunarto kepada wartawan.

Baca Juga: Ombak Tinggi dan Air Pasang di Pantai Selatan Tulungagung, Relawan Bencana Disiagakan

Selain itu dirinya juga perlu penyelesaian baik sebelum maupun sesudah kegiatan.
Sebab, berkaca tahun lalu ia mendapatkan sejumlah laporan dari masyarakat, dimana ada kelompok masyarakat sudah menyelesaikan tanggung jawabnya tapi tidak terselesaikan oleh Pemkab.

“Kemarin ada laporan terkait penyelesaian, maka tahun ini tidak boleh seperti itu,” jelasnya.
Oleh sebab itu, dirinya meminta kepada panitia grebeg suro untuk memberikan suguhan even yang lebih baik dari tahun lalu. Baik dari manajemen maupun penerapannya di lapangan.

Rekomendasi Untuk Anda

Berita Terkait

Berita Lainnya