Ekonomi

Harga Cabai Rawit di Pasar Pagotan Madiun Tembus Rp 75 Ribu, Pedagang dan Konsumen Mengeluh

SANTOSO
  • Minggu, 18 Februari 2024 | 20:35
Salah satu pedagang cabai dan sayuran di pasar pagotan kabupaten madiun. (rio/memo)

Madiun, SEJAHTERA.CO - Memasuki musim penghujan, harga cabai kian melambung. Hal tersebut dikarenakan sejumlah petani mengalami gagal panen sehingga membuat harga cabai melambung tinggi.

Baca Juga: Lagi, Ular Piton Muncul di Atap Rumah Warga di Kabupaten Trenggalek

Diketahui saat ini harga cabai rawit berada di kisaran Rp 75 ribu hingga Rp 80 ribu perkilogram dari sebelumnya di kisaran Rp 45 ribu per kilogramnya.

Kenaikan harga tersebut terjadi di komoditas cabai ini terjadi di Pasar Pagotan, Kabupaten Madiun, Jawa Timur.

Sunarsih, salah satu pedagang di pasar tersebut mengaku bahwa kenaikan tidak hanya terjadi pada jenis cabai rawit saja namun kenaikan juga terjadi pada cabai merah kriting.

Baca Juga: Mucul Kasus Leptospirosis, Disnakeswan Tulungagung Uji Sampel 6 Ternak

"Bahkan pasokan jenis cabai merah besar saat ini juga mulai menipis, " ujar Sunarsih, Minggu (18/2/2024).

Sementara itu Sumini yang juga salah satu pedagang mengungkapkan, tak hanya cabai saja namun komoditas sayur jenis tomat saat ini juga merangkak naik.

Baca Juga: Februari Puncak Musim Hujan, BPBD Kabupaten Ponorogo Bentuk Posko Lintas Sektor

"Tomat yang harga sebelumnya kisaran Rp 18 ribu perkilonya sekarang aja naik sampai tembus Rp 20 ribu – Rp 21 ribu perkilogram," bebernya.

Rekomendasi Untuk Anda

Berita Terkait

Berita Lainnya