Olahraga

Jawa Timur Bekuk Sulawesi Utara 4-1 pada Babak 16 Besar Piala Soeratin U 13 Putaran Nasional, Siapa Lawan Berikutnya?

SANTOSO
  • Minggu, 28 Januari 2024 | 08:14
Laga babak 16 besar Piala Soeratin U 13 yang berlangsung di Lapangan Garudayaksa Football Academy, Bekasi. (dok-pssi)

 

Bekasi, SEJAHTERA.CO - Dua tim menyelesaikan laga babak 16 besar Piala Soeratin U 13 di Lapangan Garudayaksa Football Academy, Bekasi, Sabtu (27/1).

Baca Juga: Babak Penyisihan Grup Putaran Nasional Piala Soeratin U 13 Berakhir, Jawa Timur Juara Grup D, Ditantang Sulawesi Utara

Pada Piala Soeratin U 13, Jawa Timur menang telak atas Sulawesi Utara dengan skor telak 4-1.

Kemudian Sumatera Utara juga mencetak kemenangan dengan skor telak 4-1 atas lawannya, Sumatera Utara di ajang Piala Soeratin U 13.

Pelatih Jawa Timur, Dani Cantona bersyukur dan apresiasi kerja keras para pemainnya. Dia menilai bahwa pemain sudah berjuang dan berhak menikmati kemenangan.

Baca Juga: Tim U 20 Indonesia Kalah 1 – 2 dari Thailand U 20 di Laga Uji Coba, Indra Sjafri: Terus Lakukan Evaluasi

"Saya rasa mereka patut berbangga, karena kerja keras, usaha dan perjuangannya di atas lapangan membuahkan kemenangan. Kami patut mendapatkannya dan menunggu siapa yang akan melawan kami di babak berikutnya," katanya.

Laga dramatis terjadi di pertemuan antara Jawa Tengah dan Jawa Barat. Keduanya harus menyelesaikan pertarungannya lewat drama adu penalti.

Sebelumnya skor mereka berdua bertahan 2-2 di waktu normal 2x30 menit dan perpanjangan waktu.

Rekomendasi Untuk Anda

Berita Terkait

Berita Lainnya