Pemerintahan

Simbolisasi Sinergi Pemkot Kediri dan Polres Kediri, Wujudkan Pemilu 2024 Aman

SEJAHTERA
  • Minggu, 2 Juli 2023 | 18:13
Pemkot Kediri bersama Polres Kediri merayakan Hari Bhayangkaran ke-77. (diskominfo)

Kediri, SEJAHTERA.COHari Bhayangkara ke-77 Polres Kediri Kota menggelar tasyakuran di Ruang Joyoboyo Balai Kota Kediri. Menjadi mitra kerja Pemerintah Kota Kediri, Sekretaris Daerah, Bagus Alit turut hadir dalam agenda bersejarah bagi kepolisian di tanah air ini, Sabtu, (1/7).

Dalam kesempatan yang bahagia tersebut, Bagus sapaan akrabnya menginginkan sinergi antara Pemkot Kediri dan Polres Kediri akan terus terjalin dan tak lekang, meski ada pergantian pejabat sekalipun. Baik di lingkungan Pemerintah Kota Kediri dan Polres Kediri Kota.

Baca Juga: Sambut HUT ke-1144 Kota Kediri, Perusahaan Daerah Adakan Promo Diskon 50 Persen

“Pemerintah daerah dan POLRI ibarat satu kesatuan yang presisi. Kita saling melengkapi satu sama lain demi tercapainya tujuan yang sama, yakni kesejahteraan masyarakat, khususnya di Kota Kediri,” ucapnya.

“Terlebih sebentar lagi kita akan menghadapi pesta demokrasi di tahun 2024, ini adalah tugas besar kita semua supaya dapat menghadirkan proses Pemilu yang berjalan dengan tertib aman dan bertanggung jawab,” imbuh dia.

Baca Juga: Wali Kota Kediri Getol Ciptakan Wirausahawan dan Lapangan Kerja, Pemkot Kediri Sambut Sinergi Dengan HIPMI

Tak lupa ia juga turut memberikan selamat kepada Polres Kediri Kota atas segala program-program dan kebijakan yang diluncurkan ke masyarakat di Kota Kediri terus terjaga dan kondusif.

Sementara itu, AKBP Teddy Candra, Kapolres Kediri Kota juga menyambut baik upaya yang dibangun oleh Pemerintah Kota Kediri tersebut. Dia berharap, dengan peringatan hari Bhayangkara ke-77 ini dapat semakin mempererat jalinan kolaborasi antara dua institusi ini.

Baca Juga: Terima Studi Wawasan Dewan Pendidikan Kabupaten Pamekasan, Disdik Perlihatkan Program Pendidikan Unggulan di Kota Kediri

“Tahun 2024 akan menjadi tahun yang bersejarah, sebab masyarakat Indonesia akan kembali berpesta demokrasi, memilih calon pemimpin melanjutkan kepemerintahan sebelumnya. Oleh karena itu, sebagaimana tema kita dalam hari Bhayangkara ke -77 ini yakni Pemilu Damai Menuju Indonesia Emas” ungkap Teddy.

Rekomendasi Untuk Anda

Berita Lainnya