Pemerintahan

Tindaklanjuti Surat Pengunduran Diri Wabup, DPRD Kabupaten Blitar Gelar Rapat Paripurna

SANTOSO
  • Selasa, 5 September 2023 | 19:46
DPRD Kabupaten Blitar ketika menggelar rapat paripurna usulan pemberhentian wakil bupati. (istimewa)

Blitar, SEJAHTERA.CO - Niat  Rahmat Santoso lengser dari kursi wakil bupati Blitar semakin mulus. Itu setelah wakil rakyat langsung memproses surat pengunduran diri.

Baca Juga: Kukuhkan Maba, Wali Kota Kediri Ingatkan Lulusan Jeli Melihat Peluang di Masa Depan

Hal itu diungkapkan Ketua DPRD Kabupaten Blitar, Suwito Saren Satoto. Dia mengatakan, pascamenerima surat pengunduran diri wakil bupati, dewan langsung merespons dengan menggelar rapat pimpinan.

surat pengunduran diri wakil bupati Sudah kami tindaklanjuti. Bahkan kami dari DPRD duduk bersama dalam forum resmi,” katanya, Selasa (5/9).

Baca Juga: Apresiasi Bazar dan Pensi Kelurahan Tosaren, Wali Kota Kediri Berharap Generasi Muda Punya Andil dari Kemajuan Kota

Dia menjelaskan, forum resmi yang dimaksud adalah menggelar rapat paripurna. Rapat paripurna yang digelar Senin (4/9) itu dihadiri sejumlah anggota dewan.

Tak hanya itu rapat paripurna bertajuk usulan pemberhentian wakil bupati itu juga dihadiri Bupati Blitar Rini Syarifah dan unsur muspida.

“Dalam rapat itu juga dibacakan surat pengunduran diri,” katanya.

Baca Juga: Pembangunan SMPN 9 Kediri Tahap II Mulai Dilakukan, Wali Kota Kediri Berharap jadi Sekolah Unggulan

Usai membacakan surat pengunduran diri wakil bupati blitar, Suwito langsung diusulkan ke Gubernur Jawa Timur dan diteruskan ke lembaga lain. Termasuk di antaranya kementerian dalam negeri.

Rekomendasi Untuk Anda

Berita Terkait

Berita Lainnya