Peristiwa

Pasangan Berpakaian Pengantin di Trenggalek Langsung Ikut Coblosan Pascaijab

SANTOSO
  • Rabu, 25 Oktober 2023 | 16:53
Fando dan Laila saat menyalurkan hak suaranya usai ijab qobul. (angga/memo)

Trenggalek, SEJAHTERA.CO - Momentum tak biasa terlihat dalam pemilihan kepala desa di Kabupaten Trenggalek. Sebab, dalam proses penyaluran suara, ada sepasang suami istri yang menyita perhatian.

Baca Juga: Dengan Uji Publik, Kadis Berani Selesaikan Masalah

Pasalnya mereka datang ke tempat pemungutan suara dengan mengenakan pakaian lengkap khas pengantin.

Peristiwa itu terjadi di tempat pemungutan suara di Desa Wonocoyo, Kecamatan Pogalan. Rupanya, sepasang pengantin yang mencuri perhatian itu adalah Fando dan Laila.

Baca Juga: Harga Cabai Naik Hampir Dua Kali Lipat, Pedagang di Kota Madiun Mengeluh

Mereka masih mengenakan pakaian pengantin saat melakukan pencoblosan karena baru rampung melaksanakan ijab nikahan.

“Ini tadi baru akad nikah jam delapan pagi, selain hari ini merupakan hari spesial kami, kami juga tidak mau golput dalam pilkades ini,” kata Fando, Rabu (25/10).

Baca Juga: Forkopimda Kota Batu Nobar Aku Rindu, Kisah Inspiratif dari Polisi

Sama seperti pemilih pada umumnya. Pasangan pengantin yang terdaftar dalam daftar pemilih tetap itu mengikuti seluruh alur proses pencoblosan.

Mulai dari pendaftaran hingga pemberian tinta sebagai tanda sudah melakukan pencoblosan. Hanya saja pakaian yang dikenakan menyita banyak perhatian karena tak lazim seperti pada umumnya.

Rekomendasi Untuk Anda

Berita Terkait

Berita Lainnya