Ekonomi

Produksi Ikan di Kabupaten Kediri Meningkat

SEJAHTERA
  • Jumat, 11 November 2022 | 00:00
Produksi pembenihan ikan di Kabupaten Kediri yang dikembangkan pembudidaya ikan (ist)

Kediri, sejahtera.co - Tingkat produksi ikan di Kabupaten Kediri capaian meningkat setiap tahun. Hal ini juga dibarengi dengan peningkatan kualitas benih ikan. 

Total produksi ikan di Kabupaten Kediri hingga akhir Oktober 2022 sebesar 18.727 ton. Produksi tersebut berasal dari ikan lele, gurami, nila, patin, tombro, dan ikan bawal. 

Nur Hafid Kepala Dinas Perikanan Kabupaten Kediri mengatakan, penyerapan ikan di tingkat lokal di Kabupaten Kediri mencapai 14.600 ton. Sehingga masih surplus sekitar 4.127 ton.

Surplus tersebut bisa diserap di luar Kabupaten Kediri seperti Jombang, Surabaya, Jawa Tengah dan Jawa Barat.

Dijelaskan, sesuai arahan pimpinan, peningkatan kualitas produksi perikanan yang harus dilakukan adalah dengan effisiensi budidaya ikan melalui perbaikan kualitas benih ikan yang dikembangkan pembudidaya ikan.

"Tentunya semua hal yang terkait ikan perlu perhatian khusus, terutama benihnya harus benar-benar berkualitas," kata Nur Hafid, Jumat (11/11). 

Ditambahkan Chafid produksi benih ikan, harus dengan memperhatikan kualitas induk ikan, pola pemeliharaan, dan pola pemberian makanan yang berkualitas. Sehingga proses pertumbuhan sesuai usia ikan untuk mempermudah identifikasi ikan agar tetap dicari konsumen. (Koran Memo) 

Rekomendasi Untuk Anda

Berita Lainnya