Kriminal

Nekat Renang, Pelajar Mojokerto Amblas di Serang

BURHAN
  • Senin, 1 Mei 2023 | 22:07
Petugas gabungan ketika menyisir di sekitar lokasi kejadian Zakariya tenggelam usai mandi di pantai. (ist) (Koran Memo)

Blitar, SEJAHTERA.CO - Niat warga Mojokerto menghabiskan libur Lebaran dengan bersuka ria berakhir duka, setelah tenggelam dihantam gelombang laut saat berwisata di pantai selatan.  Tragedi pilu itu terjadi di Pantai Serang masuk Desa Serang, Kecamatan Panggungrejo, Kabupaten Blitar, Minggu (30/4) sekitar pukul 13.30 WIB.

Sementara wisatawan yang tenggelam diketahui bernama Zakariya (15) warga Karangwungu, Kecamatan Trowulan, Kabupaten Mojokerto.

Baca Juga: Dipicu Masalah Keluarga Paman Tusuk Keponakan

Tim gabungan masih menyisir di pinggir pantai di sekitar lokasi kejadian. “Masih dalam pencarian. Tim terus melakukan pencarian,” kata Kepala Seksi Humas Polres Blitar Iptu Udiyono.

Dia mengatakan petaka berawal ketika korban bersama keluarganya berangkat dari Mojokerto untuk libur akhir pekan. Lokasi tujuan di pantai Serang yang terletak di Kecamatan Panggungrejo.

Mereka berangkat dari Mojokerto pagi hari dan sampai di  lokasi siang hari. Sampai di lokasi langsung menikmati keindahan pantai yang berbatasan dengan Kabupaten Malang itu. “Awalnya hanya main-main di tepi pantai. Tetapi ternyata korban bersama orang tua nekat berenang di tepi pantai,” katanya.

Baca Juga: Turunkan Ratusan Personel Gabungan, Amankan Peringatan Hari Buruh Internasional 2023

Awalnya memang tak terjadi apa-apa. Tiba-tiba ketika asyik berenang di tepi pantai, ombak datang. Sekilas memang dianggap ombak biasa. Tetapi menurut warga setempat, meski ombak biasa namun memiliki karakter arus deras di bawah. “Saat itu juga korban terbawa arus ke tengah dan akhirnya tenggelam,” katanya.

Para keluarga yakni orang tua yang mengetahui kejadian spontan hendak menolong. Tetapi karena ombak yang semakin ganas, korban semakin lama tak kelihatan dan amblas. Akhirnya melapor ke pos pantau di sekitar lokasi.

Rekomendasi Untuk Anda

Berita Terkait

Berita Lainnya