Kriminal

Tingkat Kelulusan Ujian Praktik Pemohon SIM C Polres Kediri Kota Meningkat

SANTOSO
  • Minggu, 27 Agustus 2023 | 09:50
salah satu pemohon SIM C saat melakukan ujian praktik lintasan S. (rizky/memo)

Kediri, SEJAHTERA.COTingkat kelulusan peserta ujian praktik Surat Izin Mengemudi (SIM) C di Polres Kediri Kota meningkat ke angka 90 persen.

Baca Juga: Harga Beras di Pasar Ngemplak Tulungagung Mengalami Kenaikan Sejak 10 Hari Terakhir

Hal tersebut menyusul diubahnya materi ujian praktik SIM C dari angka delapan dan zig-zag menjadi lintasan S oleh Korlantas Polri.

Kasat Lantas Polres Kediri Kota, AKP Prastya Yana mengatakan, sejauh ini memang ada perbedaan sangat drastis sejak diberlakukan ujian praktik SIM C huruf S.

Baca Juga: Lima Pelaku Pengeroyokan Diserahkan ke Kejari Batu

Perbedaannya adalah dalam hal tingkat kelulusan masyarakat yang sedang melakukan uji praktik SIM C.

Apalagi, masyarakat sebelumnya melakukan sosialisasi hingga boleh mencobanya terlebih dahulu. 

“Tingkat kelulusannya masyarakat yang uji praktik sejak lintasan S ada hampir 90 persen,” jelasnya, Jumat (25/8).

Baca Juga: Kekeringan, Petani di Kabupaten Jombang Terancam Gagal Panen

Dia beralasan, meningkatnya angka kelulusan tersebut dikarenakan uji praktik tersebut sangat mudah bagi mereka lantaran lintasan lebar sehingga membuat pengendara lebih leluasa.

Rekomendasi Untuk Anda

Berita Terkait

Berita Lainnya