Ekonomi

Harga Beras di Pasar Ngemplak Tulungagung Mengalami Kenaikan Sejak 10 Hari Terakhir

SANTOSO
  • Sabtu, 26 Agustus 2023 | 21:25
Khoirun saat melayani pembelian beras. (Isal/memo)

Tulungagung, SEJAHTERA.CO - Harga beras yang dijual pada setiap pasar Ngemplak Kabupaten Tulungagung sudah mengalami kenaikan sejak beberapa hari terakhir.

Baca Juga: Dianiaya Teman Sekolah, Pelajar MTs di Blitar Meninggal

Penyebabnya harga beras dipasar Pasar Ngemplak Tulungagung diyakini lantaran harga gabah yang dijual petani mengalami kenaikan, ditambah dengan belum memasuki masa panen beras. 

Koordinator Pasar Ngemplak Tulungagung, Hasan Habibi mengagakan, tercatat setidaknya sudah 10 hari terakhir harga beras di Kabupaten Tulungagung mengalami kenaikan.

Baca Juga: Lima Pelaku Pengeroyokan Diserahkan ke Kejari Batu

Bahkan kenaikan harga beras di pasar Ngemplak Tulungagung tidak hanya satu jenis beras saja, melainkan dua jenis sekaligus yakni beras Medium dan Premium.

Berdasarkan catatan miliknya, kenaikan harga beras berada di kisaran Rp 1.000 sampai dengan Rp 3.000 bergantung pada merek beras yang dijual.

Baca Juga: Jelang Pemilu 2024, Dispendukcapil Kabupaten Ponorogo Kebut Perekaman KTP-el bagi Pemilih Pemula

Namun secara umum, untuk beras dengan berat 1kg dihargai Rp 13.500 dari yang semula Rp 12.500, sedang untuk 5kg harganya menjadi Rp 67 ribu dari yang semula Rp 64 ribu.

Rekomendasi Untuk Anda

Berita Lainnya