Pemerintahan

Terima Kunjungan Konsulat Jendral Amerika Serikat, Wali Kota Kediri: Akan Banyak Kolaborasi

SEJAHTERA
  • Selasa, 5 September 2023 | 21:29
Wali Kota Kediri Abdullah Abu Bakar bersama rombongan Konsulat Jenderal Amerika Serikat di Surabaya. (Koran Memo)

 

Kediri, SEJAHTERA.CO - Wali Kota Kediri Abdullah Abu Bakar menerima kunjungan rombongan Konsulat Jenderal Amerika Serikat di Surabaya, Jumat (1/9). Rombongan yang berkunjung ke Kota Kediri dipimpin oleh Kepala Bidang Politik dan Ekonomi John McDaniel, Spesialis Politik dan Ekonomi Yessika Indarini, dan Asisten Politik dan Ekonomi Adrian Johan.

Kunjungan ke Kediri ini berisi diskusi mengenai program yang dimiliki oleh Konsulat Jenderal Amerika Serikat di Surabaya dan program Pemerintah Kota Kediri. Saat menerima kunjungan Wali Kota Kediri didampingi Kepala Bappeda Kota Kediri Chevy Ning Suyudi

Baca Juga: Ambil Sampel Air di Kelurahan Tempurejo, Wali Kota Kediri Dalami Penyebab Air Tercemar Bersama ITS

Dalam pertemuan ini, Wali Kota Kediri menjelaskan mengenai perkembangan dan berbagai program yang ada. Kota Kediri memiliki banyak potensi yang dapat dikembangkan khususnya di sektor jasa dan perdagangan.

Kota Kediri telah menjadi hub bagi daerah-daerah di sekitarnya. Meskipun hanya memiliki penduduk sekitar 300 ribu jiwa, namun saat pagi hingga sore orang yang beredar di Kota Kediri sekitar 1,5 hingga 2 juta.

Baca Juga: Kukuhkan Maba, Wali Kota Kediri Ingatkan Lulusan Jeli Melihat Peluang di Masa Depan

Pemerintah Kota Kediri pun mengubah arah pembangunan dari industri dan pariwisata ke sektor perdagangan dan jasa. Dimana pada sektor jasa ini terdiri dari kesehatan dan pendidikan.

“Jadi kami mengubah arah pembangunan. Kami lakukan riset dan bekerjasama dengan Prof Rhenald Kasali untuk merepositioning Kota Kediri,” ungkapnya.

Rekomendasi Untuk Anda

Berita Terkait

Berita Lainnya