Citizen Journalist

Keterampilan WBP Lapas Kelas IIB Jombang, Ubah Limbah Kayu Jadi Uang

SANTOSO
  • Rabu, 24 April 2024 | 09:04
Program pembinaan kemandirian meubel WBP Lapas Jombang. (Istimewa)

Jombang, SEJAHTERA.CO - Di balik jeruji Lapas Kelas IIB Jombang, terdapat cerita inspiratif tentang kreativitas dan kemandirian yang memukau.

Baca Juga: Belasan KK di Kelurahan Ronowijayan Ponorogo Diserang Ulat Bulu, Tim Damkar Lakukan Ini

Para Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) di sana telah membuktikan bahwa meskipun terbatas dalam ruang dan gerak, mereka tetap mampu mengubah limbah kayu menjadi karya seni yang bernilai ekonomi tinggi.

Kasi Binadik & Giatja Lapas Kelas IIB Jombang, Epa Fatimah, menjelaskan bahwa program pembinaan kemandirian meubel di Lapas Jombang telah melahirkan serangkaian produk seni yang mengagumkan.

Baca Juga: Jelang Dibangun Gedung Ekraf Jalan Pramuka Steril PKL, Dispedakum Ponorogo Berikan Tenggat Waktu Bagi PKL

"Dari kayu bekas yang semula dianggap tidak bernilai, para WBP berhasil menciptakan berbagai barang, mulai dari kapal layar mini hingga meja dan kursi yang indah," ungkapnya, Senin (22/4/2024).

Sebagai bagian dari pembinaan kemandirian, lanjut Kasi Binadik & Giatja, WBP di Lapas Jombang mendapatkan pelatihan teknis dan pengembangan kewirausahaan.

Baca Juga: Jelang Laga Persik vs PSS Sleman, Polres Kediri Kota Terjunkan Ribuan Personel

"Program kemandirian ini bukan hanya sekadar pelatihan, tetapi juga pembelajaran tentang tanggung jawab dan kemandirian," beber Epa Fatimah dengan penuh semangat.

Rekomendasi Untuk Anda

Berita Terkait

Berita Lainnya