Kriminal

Rangkaian Pemilu Selesai, Kapolresta Blitar: Kami Tak Punya Akses Sirekap

BURHAN
  • Rabu, 20 Maret 2024 | 21:29
Kapolres Blitar Kota AKBP Danang Setiyo PS saat cek lapangan tahapan pemilu. (aziz/sejahtera.co)

 

Blitar, SEJAHTERA.CO - Polres Blitar Kota (Polresta) akhirnya bisa bernafas lega. Pelaksanaan rangkaian Pemilu 2024 di Blitar berlangsung aman tertib terkendali.

Baca Juga: Jelang Laga Kontra Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia, Pelatih Vietnam Buat Kejutan, 5 Pemain Dicoret, Salahnya

 "Tugas utama Polri pada pelaksanaan Pemilu adalah fokus pada pengamanan. Dan rangkaian kegiatan Pemilu di Kota Blitar berjalan dengan baik, aman, tertib dan damai," kata Kapolres Blitar AKBP Danang Setiyo Pambudi Sukarno, Rabu (20/3).

 Menurutnya jauh-jauh hari sebelum pemilu, pihaknya sudah merapatkan barisan. Bahkan komitmen untuk netral alias tidak condong ke politik atau calon tertentu.

"Dan itu kami buktikan. Di Kota Blitar dan sebagian wilayah Kabupaten Blitar, pemilu aman. Kami hanya mengamankan," tambahnya. 

Baca Juga: Sinergi Ungkap Kasus Curanmor Kediri, Berbuah Penghargaan

Untuk Sirekap atau aplikasi pengisiran hasil coblosan, pihaknya memastikan  tak campur tangan. Polisi  tidak memiliki akses Sirekap. "Dan kalau dipertanyakan bisa langsung ditanyakan ke Komisioner KPUD Kota Blitar," jelasnya.

Menurutnya, hasil evaluasi rangkaian kegiatan Pemilu sudah berjalan dengan baik. Polri melalui Gakkumdu pun juga siap melaksanakan penyidikan soal tindak pidana pemilu terjadi.

Rekomendasi Untuk Anda

Berita Terkait

Berita Lainnya