Olahraga

Piala Dunia U 17, Tim Garuda Muda Takluk dari Maroko, Peluang Lolos 16 Besar Sangat Berat

SANTOSO
  • Jumat, 17 November 2023 | 17:29
Tim U 17 Indonesia harus mengakui keunggulan Maroko saat berlaga di Stadion GBT Surabaya, karena harus tunduk dengan skor 1-3. (dok)

Surabaya, SEJAHTERA.CO - Tim U 17 Indonesia dipaksa menelan kekalahan dalam laga terakhir Grup A Piala Dunia U-17 2023.

Baca Juga: Timnas Indonesia Dibantai Irak 1-5, Mampukah Bangkit di Laga Berikutnya, Ini Kata Shayne

Garuda Muda, julukan Tim U 17 Indonesia, harus takluk 1-3 kontra Maroko di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Kamis (16/11).

Tiga gol Maroko dicetak oleh Anas Alaoui (29’- penalti), Abdelhamid Eit Boudlal (39’), dan Mohamed Hamony (64’).

Sedangkan satu-satunya gol Tim U 17 Indonesia lahir dari eksekusi tendangan bebas Nabil Asyura (42’).

Baca Juga: Berapa yang Harus Dibayarkan Calon Jemaah Haji yang akan Berangkat Tahun 2024

Pelatih Garuda Muda, Bima Sakti meminta maaf kepada masyarakat Indonesia karena timnya gagal mengamankan angka dalam laga ini.

Kekalahan ini menyulitkan Tim U 17 Indonesia untuk lolos ke babak 16 besar Piala Dunia U 17.

“Pemain sudah bekerja keras, pemain sudah berusaha. Kami memang harus mengakui bahwasanya Maroko memang bermain lebih baik dari kami,” katanya.

Baca Juga: Piala Dunia U 17 Tinggal Menghitung Jam, Kelompok Suporter Bola “Satu”, Siap Mendukung Timnas di GBT

Rekomendasi Untuk Anda

Berita Lainnya