Pemerintahan

Greenhouse dan Drip Irrigation System Diresmikan, Ini Harapan Wali Kota Madiun

SANTOSO
  • Selasa, 9 Januari 2024 | 20:28
Wali Kota Maidi saat meresmikan Greenhouse dan Drip Irrigation System Ponpes Al Mardliyah. (istimewa)

Madiun, SEJAHTERA.CO - Berkat bantuan dari Kantor Perwakilan Bank Indonesia Kediri, Wali Kota Madiun, Dr.Maidi meresmikan greenhouse & drip irrigation system yang dimiliki Pondok Pesantren Al Mardliyyah Madiun, Selasa (9/1/2024).

Baca Juga: Kadinkes Kota Batu Jadi Tersangka, Diduga Korupsi Proyek Puskesmas Bumiaji

Dihadiri oleh Kepala Perwakilan BI Kediri, M. Choirur Rodiq, peresmian ini dilakukan di lokasi greenhouse yang berada di Desa Kranggan.

Wali Kota Maidi dalam sambutannya berharap bantuan yang diberikan bisa bermanfaat sekaligus bisa membuat pondok pesantren mandiri.

Baca Juga: Jelang Pemilu 2024, Baru Terima Tiga Jenis Surat Suara, Mulai Sortir dan Pelipatan Sebelum Didistribusikan ke Desa

"Masih ada sisa lahan kalau mau digunakan, kalaupun mau ditanami semoga bisa bermanfaat," ujarnya.

Selain itu, orang nomor satu di Kota Pendekar tersebut juga membagikan bibit cabai agar bisa ditanam di lahan greenhouse.

Baca Juga: Tanah Retak 50 Meter, Puluhan Warga Dukuh Gondangsari Desa Banaran Ponorogo Cemas

"Tentunya bibit-bibit ini kalau panen bisa banyak manfaatnya, salah satunya bisa dibagikan serta bisa menekan inflasi," tandasnya.

Reporter:Rio/Andik

Rekomendasi Untuk Anda

Berita Terkait

Berita Lainnya