Peristiwa

Tepergok King Cobra, Damkar Kabupaten Trenggalek Turun Tangan

SANTOSO
  • Minggu, 28 Januari 2024 | 21:09
Petugas saat mengevakuasi king cobra di area permukiman warga. (angga/memo)

Trenggalek, SEJAHTERA.CO - Sial dialami seorang warga di Kabupaten Trenggalek. Tengah membersihkan ladang di sekitar rumahnya, tiba-tiba dikagetkan dengan seekor king cobra sepanjang 2,5 meter.

Baca Juga: Pembagunan Tahap Dua SMPN 6, Dinas Pendidikan Kota Blitar Gelontorkan Rp 19 Miliar

Kepala Satpol PP dan Pemadam Kebakaran Kabupaten Trenggalek, Habib Solehudin menjelaskan, kejadian tak disangka itu dialami Sunarji warga RT 06/RW 02 Dusun Gandu Desa/Kecamatan Gandusari Kabupaten Trenggalek. Kejadiannya Sabtu (27/1) sekitar pukul 10.30 WIB.

“Dari keterangan, saat itu yang bersangkutan tengah bersih-bersih ladang miliknya,” kata Habib, Minggu (28/1).

Baca Juga: Membawa Senjata Tajam, Remaja Kediri Diinterogasi Polisi

Beruntung keberadaan ular yang memiliki bisa sangat mematikan itu segera diketahui oleh Sunarji sehingga nyawanya terselamatkan dari serangan ular itu.

Dia-pun segera lari menjauh dan kembali ke rumah. Tak mau ambil risiko, dia-pun segera meminta bantuan petugas pemadam kebakaran untuk mengevakuasi.

“Mendapatkan laporan itu sebanyak lima personel kita terjunkan ke lokasi,” imbuhnya.

Baca Juga: Rendi Pele Selamatkan Persedikab dari Kekalahan

Setelah dilakukan penyisiran selama 20 menit, lanjut Habib, ular itu berhasil ditemukan dan dievakuasi. Warga yang melihat proses evakuasi dari kejauhan itu bersorak-sorai lantaran tak lagi was-was dengan keberadaan ular itu.

Rekomendasi Untuk Anda

Berita Terkait

Berita Lainnya