Hiburan

Yuk Mengenal dan Merawat Sukulen sebagai Tanaman Hias, Sudah Tau Belum?

Admin AMS
  • Rabu, 5 Juli 2023 | 05:00
Ilustrasi tanaman hias sukulen (pixabay)

SEJAHTERA.CO - Tanaman sukulen kini semakin populer sebagai tanaman hias. Ini memiliki bentuk unik dan menarik serta dapat hidup dengan sedikit perawatan.

Namun, sebelum menjadikannya sebagai tanaman hias, ada baiknya kita mengenal lebih dalam tentang sukulen dan cara merawatnya.

Dimana sukulen adalah kelompok tanaman hias yang memiliki kemampuan menyimpan air dalam jaringan tubuhnya.

Hal ini membuat tanaman hias sukulen dapat bertahan hidup di lingkungan yang kering dan memiliki sedikit akses ke air.

Baca Juga: Membangun Merek Bisnis Melalui Twitter? Simak Berikut Tips dan Triknya

Bentuk tubuhnya yang tebal, berdaging, dan berbentuk seperti daun merupakan adaptasi dari kemampuan menyimpan air ini.

Terdapat berbagai jenis sukulen, seperti kaktus, aloe vera, haworthia, echeveria, dan sedum.

Masing-masing tanaman ini memiliki karakteristik unik, seperti duri pada kaktus atau pola geometris pada echeveria.

Keunikan ini tentunya menjadi daya tarik yang tidak dapat ditemui pada tanaman hias lainnya.

Rekomendasi Untuk Anda

Berita Terkait

Berita Lainnya