Kriminal

Balap Liar dan Sound System Keliling Dicegah Polisi

SANTOSO
  • Minggu, 9 April 2023 | 09:27
Petugas Polsek Ringinrejo bersama perangkat desa Srikaton Ringinrejo patroli cegah balap liar di perbatasan Desa Srikaton Ringinrejo dan Desa Butuh Kras Minggu dinihari(ist) (koran memo)

 


Kediri, SEJAHTERA.COMendapatkan laporan adanya balap liar yang mengganggu warga, Petugas Polsek Ringinrejo membubarkan balap liar di perbatasan Desa Srikaton, Kecamatan Ringinrejo, dengan Desa Butuh, Kecamatan Kras, Kabupaten Kediri.

Baca Juga: Umat Kristiani Bagikan Ratusan Takjil, Potret Toleransi Antarumat Beragama di Jombang


Petugas juga mencegah sound system keliling dengan suara kencang dengan maksud bangunkan orang sahur namun malah mengganggu Ketertiban umum. 


Kapolsek Ringinrejo AKP Joko Suparno melalui Aiptu Yudo Kanit Reskrim Polsek Ringinrejo, balap liar di bulan puasa lebih sering  diadakan setelah sahur.

Baca Juga: Halmahera Diguncang Gempa Bumi, BMKG Imbau Waspada Susulan


Untuk sound system keliling berlangsung saat pukul 01.00 WIB hingga pukul 02.00 WIB.  Sementara saat polisi datangi balapan liar, belasan pemotor kabur menghindari kejaran petugas. 


“Kita cegah balap liar karena sering terjadi jatuh korban. Di balap liar sering ada judi, narkoba, senjata tajam dan geng motor. Ini yang harus kita cegah,” katanya. 

Baca Juga: Ibu Muda Dijebloskan ke Penjara, Tidak Kooperatif dan Mangkir Persidangan Pengadilan Negeri Tulungagung


Yudo menambahkan, patroli juga mencegah salah paham anak muda adakan tawuran dengan sarung. Petugas juga menghentikan sound system keliling dengan suara kencang yang justru mengganggu warga saat bulan puasa. 

Rekomendasi Untuk Anda

Berita Terkait

Berita Lainnya