Kriminal

Kasus Bayi Dibuang di Ponorogo, Sampel DNA Dicocokan

BURHAN
  • Jumat, 20 Oktober 2023 | 22:53
Kasatreskrim Polres Ponorogo AKP Nikolas Bagas Yudhi Kurnia 

 

 

Ponorogo, SEJAHTERA.CO -Setelah melakukan otopsi terhadap jasad bayi yang dibuang di Sungai Keden, Dusun Poh Sawit, Desa Karangan, Kecamatan Badegan, Kabupaten Ponorogo, polisi kembali melakukan penyelidikan, dengan mengambil sampel DNA (deoxyribonucleic acid). 

Baca Juga: Carok Kedungkandang Malang, Satu Orang Tewas Bersimbah Darah

Sampel DNA yang diambil ini dimaksudkan untuk mengetahui siapa orang tua dari jasad bayi tersebut. Meski saat ini Polisi telah mengamankan terduga pelaku, hasil dari tes DNA tersebut juga digunakan sebagai data otentik untuk barang bukti. 

"Kemarin kita lakukan pengambilan sampel DNA dari terduga pelaku baik dari ibu dan bapak bayi," ungkap Kasatreskrim Polres Ponorogo, AKP Nikolas Bagas Yudhi Kurnia, Jumat (20/10/2023) 

Niko juga menegaskan meskipun sejumlah saksi mata sudah memberikan keterangan yang mengarah kepada terduga pelaku. Namun, pihaknya masih perlu melakukan pendalaman lebih lanjut tentang adanya keterlibatan ataupun dorong dari orang lain.

Baca Juga: Pembunuhan di Malang Diduga Akibat “Santet”, Korban dan Pelaku Bertetangga

"Terduga pelaku ini statusnya masih saksi nanti jika alat bukti cukup semua jelas tentu ada kenaikan status," imbuhnya. 

Rekomendasi Untuk Anda

Berita Terkait

Berita Lainnya