Pemerintahan

Dishub Kabupaten Ponorogo Uji Coba Pertama Pengguna Parkir Elektronik, Jukir Kesulitan

SANTOSO
  • Selasa, 23 Mei 2023 | 08:15
Pemberitahuan penggunaan e-parkir di jalan HOS Cokroaminoto Ponorogo. (Koran Memo)

Ponorogo, SEJAHTERA.CO - Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Ponorogo mulai melaksanakan uji coba penerapan e-parkir atau parker elektronik di lima titik sepanjang Jalan HOS Cokroaminoto.

Baca Juga: PN Ponorogo Keluarkan Ratusan Surat Bebas Pidana untuk Bacaleg

Meski masih dalam tahap uji coba, sejumlah juru parkir (jukir) mengalami kesulitan dalam pengoperasian e-parkir menggunakan alat berbasis aplikasi tersebut.

Seperti yang diungkapkan salah satu jukir Samsuri (52), dia mengaku kesulitan saat hendak mengoperasikan alat tersebut. Terlebih ketika waktu bersamaan antara kendaraan yang hendak parkir dan keluar.

"Ribet, bingung harus pencet-pencet alat ini, saya gak paham," ungkap Samsuri saat ditanyai wartawan, Senin (22/5).

Baca Juga: Jembatan Mrican Kediri Mulai Dikerjakan Pertengahan Juni

Senada dengan Samsuri, jukir lain Hariyanto (51) juga menolak jika penerapan e-parkir tersebut benar benar dilaksanakan secara permanen. Dirinya lebih setuju jika parkir tetap menggunakan cara manual.

Selain mempermudah jukir, mereka juga tidak harus kerja dua kali. "Masalahnya rumit, ketika tarik sebelah sini yang disana lari, di sini masih proses yang di sana masuk lagi," kata Hariyanto.

Baca Juga: Terekam CCTV, Pencuri Dagangan Pasar Papar Kediri Dibekuk

Rekomendasi Untuk Anda

Berita Lainnya