Peristiwa

Hari Pers Nasional, PWI Blitar Gelar Baksos dan Tanam Pohon

SEJAHTERA
  • Minggu, 12 Februari 2023 | 16:41
Wali Kota Blitar ketika tanam pohon di Klampok. (ist) (Koran Memo)

Blitar, SEJAHTERA.CO - Peringatan Hari Pers Nasional (HPN) sejumlah jurnalis menggelar agenda pro-lingkungan

Itu diwujudkan dengan menanam pohon di Kelurahan Klampok Kecamatan Sananwetan Kota Blitar.

Wali Kota Blitar Santoso mengapresiasi aksi positif itu. Setidaknya bisa membuktikan selain menyebarkan informasi, juga peduli dengan lingkungan sekitar.

Baca Juga :Meriahnya Tradisi Clorotan, Berharap Bisa Tangkal Bencana

"Dengan penghijauan setidaknya ikut memperhatikan lingkungan sekitar," kata Santoso, Jumat (10/2).

Santoso mendukung dan memberikan apresiasi jurnalis Blitar Raya yang berhasil menyelenggarakan kegiatan positif bagi masyarakat.

Dia berharap insan pers atau media dapat menjadi corong masyarakat dalam menyebarluaskan informasi faktual dan terpercaya sehingga dapat menjadi mitra baik masyarakat dan pemerintah daerah.

Baca Juga :Ratusan Mahasiswa UB Malang Keracunan , Tujuh Orang Diperiksa Polisi

"Saya atas nama pribadi maupun Wali Kota sangat mendukung dan memberikan apresiasi. Mudah-mudahan terus berlanjut," katanya.

Rekomendasi Untuk Anda

Berita Terkait

Berita Lainnya