Ekonomi

Cuaca Terus Cerah, Petani Blewah di Kabupaten Jombang Untung Melimpah

SANTOSO
  • Senin, 9 Oktober 2023 | 08:59
Saat petani buah blewah di Desa Rejosopinggir memanen tanamannya. (istimewa)

 

Jombang, SEJAHTERA.CO- Cuaca yang ekstrem membawa keuntungan tersendiri para petani buah blewah di Desa Rejosopinggir, Kecamatan Tembelang, Kabupaten Jombang. Karena cuaca cerah hasil panen blewah melimpah atau maksimal.

Baca Juga: Proyek Pelebaran Jalan Brosem Kota Batu Masuk Tahap Pemasangan Box Culvert

Hasil yang melimpah ini, sebagai ganti hasil panen tiga tahun lalu. Karena saat itu petani blewah banyak yang gagal panen tanaman terkena banjir.

Ditemui di lahan persawahan Dedi (40), petani blewah di Desa Rejosopinggir mengatakan panen kali ini sangat melimpah karena cuaca sangat mendukung dibandingkan tahun lalu.

Baca Juga: Renovasi Stadion Kanjuruhan Dimulai, Dijadwalkan Selesai Akhir 2024

" Tahun ini bagus harganya perkilo Rp 3.500 kemarin (sebelumnya, red) sekarang Rp 3.000.  Alhamdulillah petani blewah sangat bersyukur karena cuaca yang terik ini sehingga buah blewah bisa panen bagus," katanya, Minggu (8/10/2023).

Dedi menambahkan, untuk biaya tanam blewah hingga panen per 1.400 meter persegi membutuhkan biaya sekitar Rp 2 jutaan dan jika panen bisa mencapai 4 -  5 ton per 1.400 meter persegi.

Baca Juga: Musim Kemarau, Puluhan Warga Kecamatan Pilangkenceng Madiun Mengeluh Kekurangan Air Bersih

Kalau harga buah blewah Rp 3.500 perkilogramnya dikalikan lima ton, diperkirakan hasilnya sekitar Rp 17.500 jutaan. "Semoga tahun depan cuaca tetap mendukung," tandasnya.

Rekomendasi Untuk Anda

Berita Terkait

Berita Lainnya