Kriminal

Polres Jombang Merilis Ciri-ciri dari Mayat Termutilasi

BURHAN
  • Senin, 7 Agustus 2023 | 04:25
Otopsi terhadap potongan tubuh termutilasi dilalukan di Paviliun Kenanga, Instalasi Forensik RSUD Jombang. (Ist) (Burhan)

 

Jombang, SEJAHTERA.CO - Kasat Reskrim Polres Jombang AKP Aldo Febrianto mengungkapkan, dari proses otopsi diketahui jika jenis kelamin dari mayat terpotong adalah perempuan. "Perkiraan usianya antara 25 sampai 50 tahun," ungkap Aldo, Minggu (6/8) pagi.

 Baca Juga: Patroli Dini Hari, Polres Blitar Kota Dapati Gerombolan Pemuda Pesta Miras

Ciri-ciri lain, lanjutnya, mayat diperkirakan memiliki tinggi badan 145 centimeter sampai dengan 158 centimeter, dengan kulit sawo matang.

"Rambut hitam halus sepanjang 33 centimeter, kaki jempol kanan pecah-pecah, telapak kaki pecah-pecah, dan perawakan kecil tidak gemuk," bebernya.

Untuk itu, Aldo berpesan kepada masyarakat yang merasa kehilangan anggota keluarga, segera menghubungi Satreskrim Polres Jombang. "Bagi yang kehilangan anggota keluarga memiliki ciri-ciri seperti diatas, segera hubungi kami," tandasnya.

Baca Juga: Jalur Lebih Lebar, Pemohon SIM Polres Blitar Kota Dijamin Tak Kesulitan Praktik Motor

Sebeelumnya, warga sekitaran Dusun/Desa Japanan Kecamatan Mojowarno Kabupaten Jombang, digegerkan dengan ditemukannya dua karung plastik diduga berisi potongan tubuh manusia di saluran irigasi, Jumat (4/8) malam. 

Kapolsek Mojowarno AKP Pranan Edi mengatakan, pihaknya mendapat laporan temuan diduga potongan tubuh manusia pada Jumat (4/8) sekitar pukul 21.30 WIB. 

"Awalnya ada warga yang nyetrum cari ikan itu yang menemukan. Kami dapat informasi ya sekitar jam setengah sepuluh malam," ujar Pranan.

Rekomendasi Untuk Anda

Berita Terkait

Berita Lainnya