Citizen Journalist

Ingatkan Tragedi Kanjuruhan, ASN Gowes Desain Keranda Mayat ke Jakarta

SANTOSO
  • Jumat, 4 Agustus 2023 | 00:21
Miftahudin Romli alias Midun menamakan aksinya ini ekspedisi lintas stadion jalur Pantura Malang sampai Jakarta. (arief/memo)

 

Batu, SEJAHTERA.COTragedi Kanjuruhan yang menewaskan 135 suporter Aremania memang membawa duka mendalam sampai saat ini bagi pecinta sepak bola Indonesia. seorang Aparatur Sipil Negara (ASN) Pemkot batu Gowes Desain Keranda Mayat ke Jakarta.

Baca Juga: Curi 3 Poin di Kandang PSM Makassar, Marcelo Rospide, Pelatih Persik Kediri: Kemenangan untuk Persikmania

Kenekatan ASN  mengayuh sepeda pancal dengan Desain Keranda Mayat untuk berkampanye agar masyarakat tak melupakan Tragedi Kanjuruhan yang menewaskan 135 Aremania pada 1 Oktober 2022 lalu.

ASN ini bernama Miftahudin Romli alias Midun (53) warga Jalan Darsono Barat, Gang Asnari, RT 5 RW 10, Kelurahan Ngaglik, Kecamatan Batu Kota Batu Ia menamakan aksinya ekspedisi lintas stadion jalur Pantura Malang sampai Jakarta.

Baca Juga: Tahun Depan PAD Pemkab Ponorogo Dipatok Rp 1 Triliun

Pria yang biasa dipanggil Midun ini melakukan pemberangkatan mulai Kamis (3/8) sekitar pukul 11.30 WIB dari rumahnya di Kota Batu .

Proses pemberangkatan inipun sontak membuat haru oleh saudara dan tetangganya yang memberikan pelukan serta dukungan.

Uniknya, sepeda pancal yang dinaiki sudah didesain sedemikian rupa, dilengkapi dengan replika keranda mayat yang tersambung di bagian belakang.

Rekomendasi Untuk Anda

Berita Terkait

Berita Lainnya