Kriminal

Santri Tenggelam Mandi Sungai Brantas Kediri Dalam Pencairan 

BURHAN
  • Kamis, 19 Oktober 2023 | 14:12
Petugas saat melakukan pencarian terhadap santri hanyut di Sungai Brantas.(ist)

Baca Juga: Harga Rumah Subsidi di Tulungagung Naik Menjadi Rp 166 Juta

Sedangkan, pencarian tersebut dilakukan setelah laporan santri tenggelam pada Selasa (17/10/2023). Namun, hingga saat ini keberadaan Bayu masih belum ditemukan.

“Proses pencarian hari ini di istirahat dulu karena sudah menjelang malam dan dilanjutkan besok pagi,” jelasnya

Lebih lanjut dia menambahkan, peristiwa itu berawal korban bersama kedua temannya yakni Irvan dan Rama sedang mandi di Sungai Brantas pada sore hari.

Beberapa saat kemudian, tiba-tiba Bayu dan Irvan terseret arus sungai. Melihat hal itu, Rama  bergegas untuk memberikan pertolongan kepada Bayu dan Irvan. 

Baca Juga: Pemkot Malang Anggarkan Rp 116,5 Miliar Sektor Pedestrian

“Yang dapat diselamatkan adalah Irvan. Sementara Bayu terseret arus sungai dan tenggelam,” ucapnya.

Kejadian tersebut dilaporkan langsung ke Polsek Mojo. Selanjutnya, Kapolsek Mojo bersama dengan anggota menuju ke lokasi kejadian dan melakukan pencarian terhadap korban.

“Berdasarkan olah TKP, korban terseret arus diketahui bernama Bayu (29) asal Kabupaten Temanggung Jawa Tengah,” ungkap Kapolsek Mojo. (diy)

Editor: Dhita Septiadarma

Rekomendasi Untuk Anda

Berita Terkait

Berita Lainnya