Kriminal

Sopir Mengantuk, Truk Box Tabrak Rumah di Kediri

BURHAN
  • Minggu, 22 Oktober 2023 | 19:52
Kondisi truk saat menabrak rumah warga di Desa Bogo Kidul Kecamatan Plemahan (ist)

 

Kediri, SEJAHTERA.CO - Rumah di Jalan Raya Desa Bogo Kidul Kecamatan Plemahan Kabupaten Kediri ditabrak sebuah truk box, Sabtu (21/10/2023). Kecelakaan terjadi dikarenakan sopir dalam keadaan mengantuk dan hilang kendali.

Baca Juga: Kuota Haji 2024 Bertambah, tidak Semua Jemaah Haji Bisa Pelunasan

Polisi memastikan tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut, hanya saja mengalami kerugian material.

Kapolsek Plemahan AKP Anwar Iskandar menjelaskan, rumah yang ditabrak truk tersebut diketahui milik Rahmad Dwi Hudaya (44) warga desa setempat. Kecelakaan berawal, truk box dengan nomor polisi  S 8029 WO disopiri Muhammad Fahti Syahroni (26) melaju dari arah utara menuju selatan.

"Sesampainya di lokasi kejadian, truk box tiba-tiba menabrak rumah milik warga," jelasnya, Minggu (22/3/2023).

Baca Juga: Indonesia dapat Tambahan Kuota Haji, Ini Kata Menag Yaqut Cholil Qoumas

Akibat kejadian tersebut, menurut Anwar, mengakibatkan rumah  Rahmad Dwi Hudaya dan truk box mengalami kerusakan. Namun demikian, dia memastikan sopir truk maupun pemilik rumah dalam keadaan selamat.

Sementara, polisi yang mendapatkan laporan tersebut langsung mendatangi lokasi untuk melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP).

Rekomendasi Untuk Anda

Berita Terkait

Berita Lainnya