Kriminal

Tewas usai Hindari Jalanan Berlubang di Tulungagung

BURHAN
  • Minggu, 14 Januari 2024 | 21:48
Petugas Satlantas Polres Tulungagung saat mendatangi TKP dan melakukan olah TKP untuk mengetahui penyebab terjadinya kecelakaan tersebut (Humas Polres Tulungagung

Tulungagung, SEJAHTERA.CO -Salah seorang pengendara sepeda motor tewas di tempat usai bertabrakan dengan mobil minibus di jalan umum Desa Sumberejo, Kulon Kecamatan, Ngunut Tulungagung, Minggu (14/1/2024). Kecelakaan terjadi usai pemotor tersebut berniat menghindari jalanan berlubang, tapi nahas malah dihantam minibus.

Baca Juga: Ratusan Motor di kawasan SLG Tak Sesuai Spektek Ditahan Polres Kediri Sebulan

Kasi Humas Polres Tulungagung, Ipti Mujiatno mengatakan, pemotor tersebut yakni Arif Hartoyo (48) warga Desa Karangtalun, Kecamatan Kalidawir. Sedangkan pengemudi minibus yakni Moch Bahroni (52) warga Desa Jabalsari, Kecamatan Sumbergempol berserta tiga penumpang lainnya.

Awalnya, sepeda motor jenis Honda PCX nomor polisi (nopol) AG 5498 RDO yang dikendarai Arif melaju dari arah timur ke barat di jalan umum Desa Sumberejo Kulon, Kecamatan Ngunut. Sedangkan mobil minibus dengan nopol AG 1904 TN yang dikemudikan Bahroni dan tiga penumpang lainnya dari arah barat ke timur.

Baca Juga: Edarkan Narkoba di Kediri , Terciduk di Pinggir Jalan 

“Tadi pagi sekitar pukul 08.00 WIB terjadi kecelakaan antara pengendara sepeda motor dan pengemudi mobil minibus di Desa Sumberejo Kulon, Kecamatan Ngunut,” kata Iptu Mujiatno, Minggu (14/1/2024).

Setibanya di Tempat Kejadian Perkara (TKP), pengendara sepeda motor tersebut tiba-tiba melebar ke arah kanan untuk menghindari jalan berlubang. Namun, sayangnya dari arah berlawanan muncul mobil minibus yang dikemudikan Bahroni dan menghantam pemotor tersebut.

Akibat benturan itu, pemotor sempat terseret sejauh kurang lebih 15 meter dari titik benturan awal hingga membuat sepeda motor korban ringsek dan korban tidak sadarkan diri. Mengetahui kejadian itu, warga setempat lantas melapor ke Polsek Ngunut dan diteruskan ke Satlantas Polres Tulungagung.

Baca Juga: Pendaftar Satlinmas Capai 7.520 Orang, Satpol PP Tulungagung: Bakal Ditempatkan di TPS dan Gudang Logistik

Rekomendasi Untuk Anda

Berita Terkait

Berita Lainnya