Olahraga

Pemulihan, Menu Latihan Pemain Persik Kediri Dibedakan

SANTOSO
  • Kamis, 10 Agustus 2023 | 08:11
Pemain Persik Kediri menjalani sesi latihan di Stadion Brawijaya. (Bayu/Memo)

 

Kediri, SEJAHTERA.COSkuad Persik Kediri mulai melakukan persiapan di kandang setelah menjalani 2 laga tandang dengan latihan di Stadion Brawijaya, Rabu (9/8). Pelatih Persik Kediri Marcelo Rospide pun memberikan porsi latihan yang berbeda untuk pemain utama dan cadangan.

Baca Juga: Fun Bike Hari Jadi ke-1144 Kota Kediri, Ajak Masyarakat Bahagia Melalui Olahraga

Pemain yang biasa mengisi 11 utama menjalani latihan di pusat kebugaran atau gym pada pagi hari. Ini dilakukan untuk memberikan waktu pemulihan bagi mereka sembari menjaga kebugaran fisiknya.

Berbeda dengan 11 utama, para pemain cadangan langsung digembleng Marcelo Rospide pada sesi latihan sore. Porsi latihan dengan intensitas tinggi serta taktik diberikan untuk meningkatkan para pemain cadangan.

Baca Juga: Kabar Gembira bagi Event Organizer Terkait Izin Kegiatan Seni dan Olahraga

“Untuk 11 utama sudah berlatih tadi pagi dan pemain lainnya kita beri latihan untuk meningkatkan mereka,’ ujarnya.

Dia pun merasa senang dengan kondisi para pemain saat ini. Perlahan para pemain termasuk pemain pelapis mengerti filosofi permainan yang dia inginkan.

Baca Juga: Marcelo Rospide Pelatih Persik Kediri, Sepakbola itu Tentang Hasil

Rekomendasi Untuk Anda

Berita Terkait

Berita Lainnya