Pemerintahan

Pelatihan Literasi Keuangan, Pemerintah Kota Kediri Tingkatkan Kualitas UMKM

SEJAHTERA
  • Selasa, 17 Oktober 2023 | 21:36
Wirausaha mengikuti pelatihan literasi keuangan untuk meningkatkan kualitas. (diskominfo)

 

Kediri, SEJAHTERA.COPelatihan Literasi Keuangan diadakan Pemerintah Kota (Pemkot) Kediri menciptakan wirausaha baru yang sukses dan berkualitas. Melalui Dinas Koperasi UMTK pelatihan literasi keuangan diberikan kepada 25 peserta di Klinik  Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM), Selasa (17/10).

Kegiatan pelatihan yang bersumber dari Dana Alokasi Khusus (DAK) ini diikuti peserta yang telah terjaring melalui pendaftaran.

Kepala Dinas Koperasi dan UMTK, Bambang Priyambodo mengatakan, melalui pelatihan ini para peserta diharapkan memiliki kesiapan dan strategi yang tepat dalam meningkatkan kualitas, melakukan adaptasi, memperkaya inovasi, mampu membaca tren dan mengelola keuangan dengan baik dan tepat.

Baca Juga: Financial Festival Kota Kediri, Walikota Abdullah Abu Bakar Sampaikan Tujuan Iklusi Keuangan

Ditambah pula di era digitalisasi saat ini banyak penawaran permodalan untuk UMKM dari berbagai lembaga keuangan yang belum tentu memiliki legalitas.

“Oleh karena itu perlunya kemampuan wawasan dan ketelitian dari calon dan pelaku UMKM dalam literasi keuangan agar tidak mudah terjerumus dengan lembaga keuangan yang tidak jelas yang menawarkan jasa pinjaman rendah namun dengan risiko yang sangat tinggi,” terangnya.

Pada pelatihan ini Dinkop UMTK bekerjasama dengan OJK serta lembaga pelatihan dan konsultan yang kompatebel pada pengembangan UMKM. Selama tiga hari para peserta akan mengikuti pelatihan hingga Kamis (19/10) dan akan mengikuti uji kompetensi dari Badan Nasional Sertifikasi Profesi (BNSP).

Baca Juga: Kota Kediri Tuan Rumah ASEAN Panji Festival, Kenalkan Tenun Ikat, Sumber Banteng, dan Pecut

Rekomendasi Untuk Anda

Berita Terkait

Berita Lainnya