Peristiwa

Warga Bumi Menak Sopal Trenggalek Mulai Alami Kekeringan dan Krisis Air Bersih

SANTOSO
  • Minggu, 13 Agustus 2023 | 07:24
Petugas saat menyalurkan bantuan air bersih. (angga/memo)

Trenggalek, SEJAHTERA.CO - Musim kemarau yang berlangsung saat ini berdampak pada ketersediaan air bersih di Bumi Menak Sopal. Sejumlah warga mulai mengalami krisis air bersih.

Dampak kekeringan ini diperkirakan akan terus meluas hingga musim puncak kemarau pada akhir Agustus hingga awal September merujuk prakiraan cuaca BMKG.

Baca Juga: Masalah Lahan Parkir, Sekelompok Preman Buronan

Potensi ancaman kekeringan yang meluas di bumi menak sopal trenggalek bukan sekedar isapan jempol belaka. Sebab, merujuk prakiraan cuaca BMKG puncak musim kemarau tahun ini diperkirakan akan lebih kering dari tiga tahun sebelumnya.

Hal itu dipengaruhi oleh fenomena el nino dan indian ocean dipole yang terjadi di samudra.

Baca Juga: Pengusaha Tak Tertarik Dirikan Minimarket Berjejaring di Kota Marmer Tulungagung

Kondisi itu pula yang mengakibatkan warga beberapa titik di Desa Ngrencak Kecamatan Panggul, Trenggalek kesulitan mendapatkan air bersih.

Tercatat ada sebanyak 126 kepala keluarga dari 506 jiwa di 3 Rukun Tetangga (RT) terdampak kekeringan sulit mendapatkan air bersih. Mereka pun akhirnya mengajukan permintaan bantuan pengiriman suplai air bersih.

Baca Juga: Tak Ada Respon, Tahun Ini Pemkot Blitar Kembali Usul Rusunawa

Rekomendasi Untuk Anda

Berita Lainnya