Citizen Journalist

Pasangan Anies - Cak Imin ke Jombang Naik Vespa, Temui Para Kiai di Ponpes Mambaul Ma'arif, Apa Yang Dibahas?

SANTOSO
  • Sabtu, 30 September 2023 | 08:51
Saat Anies Rasyid Baswedan dan Muhaimin Iskandar berkunjung ke ke Kabupaten Jombang, tepatnya ke Ponpes Mambaul Ma'arif Denanyar. (koran memo)

Jombang, SEJAHTERA.CO - Pasangan Bacapres dan Bacawapres dari Koalisi Perubahan, Anies Rasyid Baswedan dan Muhaimin Iskandar (Amin), berkunjung ke Kabupaten Jombang, tepatnya ke Ponpes Mambaul Ma'arif Denanyar, Jumat (29/9/2023).

Baca Juga: Pj Bupati Nganjuk Sri Handoko Lepas Peserta Jambore Kontingen Kwarcab Nganjuk

Di kampung halaman Muhaimin Iskandar atau Cak Imin ini, pasangan Amin, bertemu dengan para pendukungnya di Kota Santri atau Kabupaten Jombang.

Pasangan Bacapres dan Bacawapres Anies dan Cak Imin, sapaan akrabnya, tiba di Kabupaten Jombang dengan menumpangi Helikopter PK-FGS warna merah putih.

Setelah mendarat di Stadion Merdeka Kabupaten Jombang, Cak Imin bersama Anies langsung menuju Ponpes Mambaul Ma'arif Denanyar secara berboncengan mengendarai motor vespa matik.

Baca Juga: Yayasan Museum Omah Munir Putus Kerjasama dengan Pemkot Batu, Ini Alasannya

Cak Imin terlihat membonceng Anies dari Stadion Merdeka Kabupaten Jombang menuju Pesantren Denanyar, dengan kawalan para pendukungnya mengikuti di belakang.

Sesampainya di lokasi, pasangan Anies dan Muhaimin (Amin) ini langsung masuk ke Ndalem Kasepuhan Ponpes Mambaul Ma'arif Denanyar. Di sini, keduanya bertemu sejumlah kiai pengasuh pesantren di Jatim.

Tidak lama di dalam Ndalem Kasepuhan, Pasangan Bacapres Koalisi Perubahan Anies-Muhaimin lantas keluar menemui ribuan pendukungnya yang sudah ada di dalam halaman pesantren.

Baca Juga: Cegah Polarisasi, Wakil Ketua MPR RI Dorong Pilpres Diikuti Lebih Dari Dua Paslon

Rekomendasi Untuk Anda

Berita Lainnya