Internasional

BYD Berencana Bangun Pabrik Mobil Listrik di Thailand

SEJAHTERA
  • Jumat, 9 September 2022 | 00:00

Beberapa menandai masuknya merek ke pasar tersebut, meskipun tidak jelas apakah BYD menjual sejumlah mobil di sana.

Selama bertahun-tahun, sebagian besar bisnis BYD, terutama di luar negeri berfokus pada kendaraan komersial seperti bus.

Namun dalam beberapa tahun terakhir, bertumbuh pesat menjadi raksasa kendaraan listrik di China dan pasar mobil terbesar di dunia.

BYD mengatakan telah menjual lebih dari 487 ribu mobil penumpang bertenaga baterai murni selama delapan bulan pertama tahun 2022.

Jumlah itu lebih dari tiga kali lipat jumlah unit yang terjual selama periode yang sama tahun lalu.

Sebagai perbandingan kasar, angka terbaru dari pembuat mobil listrik Tesla menunjukkan perusahaan mengirimkan 564.743 kendaraan dalam 6 bulan pertama tahun ini atau naik 46 persen dari tahun lalu.

Tidak seperti beberapa model harga premium Tesla, banyak model BYD yang harganya jauh lebih terajangkau.

BYD telah mengatakan berhenti memproduksi kendaraan berbahan bakar minyak sejak Maret, dan berfokus pada kendaraan bertenaga baterai dan hibrida.

Pada April 2021, BYD mengatakan semua kendaraan listrik murninya akan menggunakan baterai “Blade” yang dikembangkan sendiri oleh perusahaan yang pertama kali dipasang di sedan mewah Han yang populer.(koranmemo.com)

Rekomendasi Untuk Anda

Berita Lainnya