Kriminal

Layanan Aduan Crazy Rich Polresta Malang Kota Terima 1.361 Korban

SANTOSO
  • Selasa, 14 Maret 2023 | 00:01
Kasatreskrim Polresta Malang Kota, Kompol Bayu Febrianto Prayoga saat konferensi pers sore di depan Mapolresta Malang Kota.(Arief/memo) (Koran Memo)

Malang, SEJAHTERA.CO -  Setelah adanya nomor layanan aduan atau hotline Polresta Malang Kota di nomor 081137802000 terkait korban robot trading Auto Trade Gold (ATG), sampai Senin (13/3).

sore totalnya mencapai 1.361 korban .
Hal tersebut diungkapkan langsung oleh Kasatreskrim Polresta Malang Kota, Kompol Bayu Febrianto Prayoga saat konferensi pers di depan Mapolresta Malang Kota.

Baca Juga: Resmikan Puncak Sekawan, Bupati Blitar: Diharapkan Tingkatkan Ekonomi Warga

“Dari data per hari Senin (13/3) ada sebanyak 1.361 korban yang mengadu ke nomor layanan aduan kami,” ujarnya, Senin (13/3).
Dijelaskan korban ribuan yang melapor di nomor aduan Layanan aduan tersebut bukan hanya dari Indonesia saja melainkan juga dari luar negeri.

“Selain dari berbagai wilayah Indonesia, ada juga yang berasal dari luar negeri seperti dari Inggris, Prancis, Jerman, Rusia, Swiss, Uni Emirat Arab (UEA), dan Irak,” tambahnya.

Baca Juga: Ungkap Kasus Curanmor di 33 TKP, Amankan Tiga Tersangka

Bagi korban di wilayah Indonesia, maka oleh nomor layanan aduan tersebut diarahkan untuk melapor ke kepolisian setempat. Dengan melampirkan bukti pendukung, seperti bukti transfer dan rekening koran, akun ATG, dan bukti Withdraw (apabila sudah pernah Withdraw).

“Apabila korbannya di luar wilayah Indonesia (luar negeri), maka dapat melapor ke Interpol. Tentunya, dengan membawa bukti pendukung seperti bukti transfer dan rekening koran, akun ATG, dan bukti Withdraw (apabila sudah pernah Withdraw),” tandasnya.

Baca Juga: Diduga Alih Fungsi Lahan Penyebab Terjadinya Longsor, Perhutani dan UPT KHDTK Malang Saling Lempar Kesalahan

Rekomendasi Untuk Anda

Berita Terkait

Berita Lainnya