Pemerintahan

Pemkab Terima Dana untuk Penanganan Kebencanaan 

SEJAHTERA
  • Jumat, 18 November 2022 | 00:00
Mas Ipin saat menerima bantuan penanggulangan kebencanaan (ist)

Trenggalek, sejahtera.co - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Trenggalek menerima bantuan uang sebesar Rp 350 juta dari Pemerintah Kota Surabaya dan Pemerintah Kabupaten Gresik. Bantuan itu untuk penanganan kebencanaan yang sebelumnya melanda sejumlah wilayah di Bumi Menak Sopal.

Bantuan sebesar Rp 350 juta itu diterima langsung oleh Bupati Trenggalek Mochamad Nur Arifin atau akrab disapa Mas Ipin di Surabaya. 

Rinciannya Pemerintah Kota Surabaya menyerahkan bantuan sebesar Rp 250 juta dan 1000 paket sembako, serta Rp 100 juta dari Pemkab Gresik. Bantuan itu diserahkan langsung oleh Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi dan Bupati Gresik Fandi Akhmad Yani.

“Saya tidak ada gengsi karena untuk masyarakat dan kita semua memang sangat dekat hubungannya, komunikasinya. Saya sangat berterima kasih,” kata Mas Ipin di Balai Kota Surabaya, Kamis (17/11) sore.

Mas Ipin menjelaskan, bantuan untuk penanganan darurat bencana itu akan dihimpun di Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Trenggalek. 

Bantuan itu akan digunakan untuk penanganan dampak bencana seperti pembelian tanah maupun bangunan relokasi sejumlah warga yang rumahnya rusak ataupun direlokasi karena kondisi tempat tinggalnya membahayakan untuk ditempati.

“Doanya semoga kami bisa bergerak lebih cepat untuk bisa merealisasikan baik penanganan darurat maupun relokasi,” imbuhnya.

Mewakili masyarakat, Mas Ipin mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak atas dukungan material maupun non material dalam membantu upaya penanganan kedaruratan bencana, baik dari tingkat pusat, provinsi hingga daerah. 

Selain mempercepat penanggulangan kebencanaan, kepedulian dari luar itu menambah semangat Trenggalek untuk bangkit lebih cepat.

Rekomendasi Untuk Anda

Berita Lainnya