Pemerintahan

Wujud Kekompakan dan Kerukunan Parpol dan Ormas, Wali Kota Blitar Santoso Ikut Bagikan Takjil kepada Pengendara

SANTOSO
  • Selasa, 18 April 2023 | 08:34
Wali Kota Blitar, Santoso ketika bagi-bagi takjil di Jalan Merdeka Blitar. (Aziz/memo) (koran memo)

Blitar, SEJAHTERA.CO - Suasana guyub dan rukun terlihat di Jalan Merdeka depan Kantor Wali Kota Blitar. Sejumlah organisasi masyarakat dan partai politik kompak berbagi bersama.

Baca Juga: Bupati Ponorogo Larang ASN dan Pejabat Mudik Luar Kota Naik Mobil Dinas

Ya, para ormas dan parpol rukun dan kompak dalam agenda pembagian takjil kepada pengendara. Agenda yang dihadiri Wali Kota Blitar, Santoso itu berlangsung lancar dan tertib.

“Hari ini parpol dan ormas se-Kota Blitar memang berkumpul. Meski beda partai tetapi kompak dalam berbagi sesama. Sama-sama membagikan takjil kepada pengendara,” kata Wali Kota Santoso, Senin (17/4).

Baca Juga: Jelang Mudik Lebaran, DPUPR Jombang Perbaiki 35 Ruas Jalan

Santoso mengatakan momen Ramadan seakan tak dibiarkan berlalu begitu saja. Para partai politik dan ormas di bawah pembinaan Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kota Blitar bersama-sama menunjukkan kepeduliannya kepada warga.

Kali ini menunjukkan kekompakannya dengan berbagi bersama dalam memanfaatkan bulan yang suci. “Mudah-mudahan kerukunan dan keakraban antar parpol ormas terus terjaga. Inilah salah satu ciri khas Kota Blitar mengutamakan kerukunan,” katanya.

Santoso menambahkan agenda bagi takjil parpol dan ormas itu sudah menjadi agenda rutin. Setiap Ramadan parpol dan ormas sepakat untuk bagi-bagi takjil kepada pengendara yang melintas di Jalan Merdeka Blitar.

Baca Juga: Tersangka Kasus KDRT Peragakan 26 Adegan

Rekomendasi Untuk Anda

Berita Terkait

Berita Lainnya