Pemerintahan

Libur Lebaran, Produksi Sampah Ponorogo Capai 120 Ton Sehari

SANTOSO
  • Minggu, 7 Mei 2023 | 16:42
Kondisi TPA Mrican yang saat ini sudah overload kapasitas.(ist) (Koran Memo)

Ponorogo, SEJAHTERA.CO - Kondisi volume sampah di Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Mrican, Kabupaten Ponorogo mengalami peningkatan selama libur lebaran 2023.

Baca Juga: Jaga Eksistensi Tenis Lapangan, Kodim 0809/Kediri Gelar Turnamen Veteran

Dari data Dinas Lingkungan Hidup (DLH) jumlah kenaikan volume sampah setiap harinya naik 50 persen jika dibandingkan dengan hari biasa.

Kepala Unit Pelaksana Teknis Dinas (UPTD) Pengelolaan Sampah Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Ponorogo, Abri Susilo menuturkan, pada hari biasa jumlah sampah yang masuk di TPA Mrican mencapai 70 hingga 90 ton. Selama libur lebaran naik hingga 110 hingga 120 ton.

“Kenaikan tersebut selama 10 hari, mulai hari H hingga H+10 lebaran,” ungkap Abri, sapaanya kepada wartawan.

Baca Juga: Rakor KONI Jombang, Cabor Keluhkan Dana Pembinaan Tak Sesuai Prestasi

Abri merinci, dari jumlah sampah yang masuk tersebut masih didominasi oleh sampah hasil rumah tangga atau organik. Meski, ketika momen Lebaran, banyak kemasan makanan membuat potensi sampah anorganik juga mengalami kenaikan.

“Ya kenaikan anorganik ada, tapi 60 persen didominasi organik atau sisa makanan hasil rumah tangga,” imbuhnya

Banyaknya sampah hasil rumah tangga atau organik juga menjadi faktor penyebab naiknya berat sampah yang masuk. Sebab, sampah organik memiliki kandungan air lebih banyak daripada anorganik.

Rekomendasi Untuk Anda

Berita Terkait

Berita Lainnya