Pemerintahan

Tulungagung Dapat Alokasi Formasi CASN Sebanyak 356

SANTOSO
  • Jumat, 15 September 2023 | 00:42
Pemkab Tulungagung saat melakukan pelantikan terhadap tenaga PPPK usai lolos seleksi CASN 2022. (isal/memo)

Secara rinci, ungkap Suroto, Pemkab Tulungagung mengusulkan formasi untuk nakes sebanyak 100 formasi dan hanya disetujui oleh Kemenpan RB sebanyak 99 formasi saja. Kemudian untuk tenaga teknis yang diusulkan sebanyak 240 formasi dan disetujui sebanyak 197 formasi

Sedangkan untuk formasi tenaga guru sendiri, pihaknya mengusulkan formasi sebanyak 60 formasi yang mana semuanya disetujui oleh Kemenpan RB. Diketahui, usulan tersebut juga mempertimbangkan dengan kemampuan APBD yang dimiliki oleh Pemkab Tulungagung untuk pengadaan formasi tersebut.

Baca Juga: Sering Cekcok, Warga Desa Jabung Tutup Akses Jalan Tetangga dengan Tembok

"Usulan terbanyak memang tenaga teknis karena beberapa tahun terakhir tidak ada rekrutmen CASN untuk golongan itu. Tahun lalu ada 1.433 formasi guru dan 138 formasi nakes yang sudah direkrut menjadi PPPK," ungkapnya.

Disinggung terkait apakah alokasi CASN 2023 tersebut mencukupi kebutuhan ASN di Tulungagung, Suroto menyebut rupanya tambahan formasi tersebut belum mampu menutup kekurangan ASN di Tulungagung. Berdasarkan kebutuhan ASN di Tulungagung, jumlahnya masih kurang sekitar 2000 formasi

Baca Juga: Sumur Tercemar, Pemkot Kediri Kirim Air Bersih Setiap Hari

Hal ini tentu berdampak pada beban kerja bagi setiap ASN semakin berat lantaran pekerjaan yang dilakukan oleh satu ASN bisa bertambah sesuai dengan kebutuhan. Ditambah lagi setiap tahunnya juga tidak sedikit ASN yang purna tugas sehingga posisi kosong yang ditinggalkan harus diisi dengan yang lainnya.

Baca Juga: Delapan ABK yang Hilang Belum Ditemukan, Pencarian Diperpanjang Dua Hari

"Selama ini kita melaksanakan tugas secara bersama-sama dan dibantu tenaga honorer. Untuk proses rerutmennya sendiri dilakukan pada 16 September 2023 melalui proses computer assisted test (CAT)," pungkasnya.(sho)

Rekomendasi Untuk Anda

Berita Terkait

Berita Lainnya