Pemerintahan

Perbaikan Jembatan Plengkung, Jalur Tulungagung – Trenggalek Ditutup, Kendaraan Besar Dialihkan

SANTOSO
  • Jumat, 17 November 2023 | 09:03
Pekerja tengah melakukan perbaikan jembatan yang rusak. (angga/memo)

 

Trenggalek, SEJAHTERA.CO - Jalur Tulungagung – Trenggalek via Jembatan Bendorejo di Kecamatan Pogalan ditutup sementara waktu. Penutupan itu dilakukan karena proses perbaikan jembatan plengkung yang mengalami kerusakan di sejumlah titik. 

Baca Juga: Antisipasi Perubahan Cuaca, BPBD Kabupaten Madiun Gelar Rakor FPRB

Kendaraan besar yang biasanya melewati jalur itu, untuk sementara waktu dialihkan melewati jalan nasional.

Perbaikan jembatan dimulai kemarin, Rabu (15/11) hingga 15 sampai 28 hari ke depan,” kata Kasatlantas Polres Trenggalek, AKP Mulyani, Kamis (16/11).

Baca Juga: 40 Bangunan Sekolah di Kota Malang Rusak, Pemkot Siapkan Dana Rp 5 Miliar

Penutupan total sementara waktu hanya berlaku bagi kendaraan besar. Pejalan kaki maupun pengguna jalan kendaraan roda dua masih diperbolehkan melintas lewat dua sisi kanan-kiri jembatan tersebut. Sebab, bagian yang sedang diperbaiki adalah jalan utama untuk kendaraan – kendaraan besar.

“Sebelah kanan-kiri jembatan masih bisa dilalui untuk kendaraan roda dua,” imbuhnya.

Baca Juga: Memu PMT Bumil dan Stunting di Jombang Dikeluhkan, Satu Bulan Rp 3,7 Miliar

Untuk sementara waktu, kendaraan besar yang biasanya melintas di jalur itu dialihkan melewati jalan utama di Jalan Nasional Trenggalek – Tulungagung. Pihaknya memastikan telah memasang rambu-rambu penunjuk jalan di setiap persimpangan jalan sehingga pengguna jalan dapat mengambil alternatif terdekat melalui jalur nasional atau menerobos jalan di perkampungan.

Rekomendasi Untuk Anda

Berita Terkait

Berita Lainnya